Liputan6.com, Jakarta Pendiri Pusat Studi Alquran Quraish Shihab mengungkap salah satu cerita seorang bijak di saat melihat kecantikan seorang perempuan.
"Aku melihat seorang yang cantik, tetapi suaminya berpenampilan buruk," ucap orang bijak itu.
Advertisement
Dia lalu bertanya kepada perempuan tersebut,"Apakah engkau rela menjadi pendamping hidup suamimu itu," katanya.
Wanita itu, kata Quraish Shihab lalu menjawab,"Boleh jadi suamiku berbakti kepada Allah, sehingga aku dijadikan ganjaran baginya. Dan boleh jadi aku durhaka, sehingga ia dijadikan pendampingku."
Aku mengharap, lanjut wanita itu,"Kami berdua suami istri masuk surga sebagai ganjaran kesabaran dan kerelaanku hidup bersamanya dan kesyukurannya memperolehku."
Bukankah syukur dan sabar, kunci-kunci surga? Dan bukankah di surga semua akan indah dan semua akan puas. Demikian cerita Quraish Shihab tentang rahasia kecantikan seorang wanita.