Liputan6.com, Jakarta Pandemi Corona atau Covid-19 yang melanda Indonesia telah mengubah sebagian besar aktivitas masyarakat. Dari biasanya nonton konser musik secara langsung, kini semua harus diakses secara online atau digital melalui smartphone. Nuansanya berbeda memang, tapi itu masih lebih baik dari pada tidak ada hiburan.
Sebagai bentuk kepedulian Pertamina terhadap kondisi saat ini baik untuk menghibur masyarakat yang harus di rumah aja dan membantu orang-orang yang terdampak pandemi, Pertamina menghadirkan PERTASHOW, konser digital #BerkahDiRumah yang live di aplikasi MyPertamina. Konser digital ini sangat seru karena berlangsung dalam beberapa episode.
Advertisement
Episode 1 berlangsung pada 22 April 2020 dengan bintang tamu Andien dan Afgan. Berlanjut episode 2 digelar pada 2 Mei 2020 yang menghadirkan Andmesh dan Rossa. Buat kamu yang ketinggalan, jangan sedih karena bisa nonton rekamannya di aplikasi MyPertamina dan ada episode 3 yang segera tayang, tepatnya 20 Mei 2020 pukul 20.00 - 21.30 WIB
PERTASHOW episode 3, konser digital #BerkahDiRumah yang live di aplikasi MyPertamina menyajikan penampilan spesial dari Rizky Febian dan Sabyan. Kehadiran keduanya di Rabu malam tentunya akan membuat suasana menjadi romantis dan penuh syahdu. Bersiaplah untuk menikmati lagu-lagu dari Rizky Febian dan Sabyan.
Selain penampilan kedua penyanyi muda kebanggaan masyarakat Indonesia, PERTASHOW episode 3 yang dipandu oleh duet host Gading Martin dan Angie Ang juga menampilkan spesial Stand Up Comedy dari Cak Lontong yang siap memberikan candaan-candaan khasnya untuk menghibur kamu.
Selain mendapatkan tontonan yang menghibur, PERTASHOW juga menghadirkan berbagai program yang bermanfaat untuk kita dan masyarakat Indonesia. Mulai dari donasi dari poin di aplikasi MyPertamina, serta lelang amal dari koleksi pribadi bintang tamu.
Sebagai informasi, pada PERTASHOW sebelumnya, para pengisi acara melelang barang-barang pribadi. Seperti Gading melelang sepatu Air Jordan 1 Pine Green dari koleksinya, penyanyi Afgansyah Reza melepas jaket yang sering dia kenakan saat manggung dan Andien Aisyah melelang clutch bag. Hasil lelangnya tersebut pun didonasikan untuk penanggulangan Covid-19.
Untuk episode 3 ini barang yang dilelang pun tidak kalah menarik dan semua bisa kamu dapatkan di episode 3 hari Rabu, 20 Mei jam 20:00 WIB besok.
Bagi kamu pelanggan setia Pertamina dan juga pengguna aplikasi MyPertamina juga bisa mengikuti kuis berhadiah saldo dari LinkAja dan motor Yamaha Lexi.
Untuk bisa mengikuti acara PERTASHOW, penonton WAJIB mendownload aplikasi My Pertamina, Login dan klik banner Pertashow di Event & Promo. Lalu ikuti petunjuk selanjutnya.
Sementara untuk ikut berdonasi, dapat dilakukan dengan dua cara. Pertama dengan menukarkan poin MyPertamina dan kedua dengan klik link kitabisa.com/berkahmypertamina. Penonton yang berdonasi dapat mencantumkan ID social media di kolom komentar Kitabisa.com
Untuk mendapatkan poin, penonton wajib menggunakan aplikasi MyPertamina sebagai alat pembayaran ketika membeli produk dari pertamina. Atau bisa juga dengan scan dan upload bukti transaksi kamu ke aplikasi MyPertamina ya. Lalu untuk mengikuti lelang, kamu cukup mengikuti panduan pada saat acara PERTASHOW berlangsung. Pemenang lelang adalah penawar dengan angka tertinggi pada akhir acara dan akan diumumkan secara resmi oleh host dari PERTASHOW.
Pastikan sudah download aplikasi MyPertamina dan sign in untuk kemudahan mengikuti berbagai program seru dan kuis berhadiah dari Pertamina.
#BerkahDiRumah
Baca Juga
BTN Salurkan Kredit Rp356,1 T di Kuartal III-2024, Ditopang KPR dan DPK yang di Atas Rata-Rata Nasional
Dukung Kebijakan Pemerintah, Pertamina Patra Niaga Beri Harga Khusus Avtur di 19 Bandara
Menginspirasi Ribuan Pelari dari 23 Negara, Intip Highlight Kesuksesan OPPO RUN 2024 yang Tingkatkan Pariwisata Bali