Lebaran di Rumah, Deddy Corbuzier: Gak Masalah

Melalui instagram pribadinya, Deddy Corbuzier mengunggah momen lebaran bersama dengan kekasihnya, Sabrina Chairunnisa dan asistennya.

oleh Liputan6.com diperbarui 25 Mei 2020, 10:11 WIB
Tersenyum mantap saat ditemui di bilangan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (21/8/2015, ‘Master magician’ ini menganggap dirinya merupakan pesulap paling wahid sampai saat ini. (Wimbarsana/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta Tahun ini menjadi lebaran pertama bagi Deddy Corbuzier setelah memutuskan menjadi mualaf pada 2019 lalu. Dan lebaran pertamanya kali ini pun dibarengi dengan pandemi corona yang memaksa untuk sementara harus di rumah. 

 Seperti yang diketahui, sejak adanya pandemi, pada lebaran kali ini pemerintah memberi anjuran untuk tak mudik dan tetap berada di rumah saja. Meskipun begitu, Deddy Corbuzier mengaku tak masalah hanya bisa merayakan lebaran di rumah saja. 

Melalui instagram pribadinya, Deddy Corbuzier mengunggah momen lebaran bersama dengan kekasihnya, Sabrina Chairunnisa dan asistennya.  

 


Tak masalah

Deddy Corbuzier. Foto instagram @mastercorbuzier

"Ketupat sudah dipotong. Opor siap dihidang. Nastar sudah siap di meja. KENA PSBB. Ga masalah.. Yang jadi masalah bila dunia tanpa kata maaf. Taqobalallahu minna wa minkum Minal aidin walfaizin mohon maaf lahir dan batin," tulis Deddy Corbuzier di instagramnya, Minggu (24/5/2020). 

Seperti diketahui, Juni 2019 lalu Mantan suami Kalina Oktarany menyatakan diri sebagai muslim dengan bimbingan dari guru spiritualnya, Gus Miftah.  

Sebelum memutuskan untuk menjadi mualaf, perasaan Deddy sempat berkecamuk. Namun, ia mengaku sudah merasa lega dan bangga telah masuk Islam karena menuruti hatinya. 

 "Saya merasa bebas, bahagia, bangga, senang sekali, plong karena selama ini berkecamuk. Saya merasa plong dan saya tidak menyangka juga bahwa dukungan dari teman-teman banyak sekali," kata Deddy Corbuzier. (Kapanlagi.com)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya