Liputan6.com, Jakarta - Tak ada yang menyangka bahwa Andhika Pratama dan istrinya, Ussy Sulistiawaty akan merayakan Lebaran di rumah sakit. Ussy Sulistiawaty mendadak dibawa ke rumah sakit sejak malam takbiran.
Istri Andhika Pratama itu terpaksa dirawat di rumah sakit karena mengalami pendarahan.
Kendati demikian, Andhika Pratama menilai tahun ini menjadi pengalaman Lebaran yang unik tak hanya baginya saja, tapi juga bagi seluruh masyarakat Indonesia.
Baca Juga
Advertisement
Tahun yang Unik
"Minalaidzin walfaidzin teman2.. tahun yg cukup unik memang , semua melewati momen lebaran dengan cara beda2.. ada yg ga bisa mudik , berkumpul cmn lewat internet," tulis Andhika Pratama di Instagram-nya pada Minggu (24/5/2020).
Advertisement
Terpisah
Sementara bagi Andhika Pratama, tahun ini mereka terpaksa melewati Lebaran tak bersama keluarganya karena kondisi kesehatan sang istri. Termasuk juga terpisah dari anak-anaknya.
"Sementara ada jg mungkin yg harus terpisah sementara karna sakit kayak yg kita alami..," lanjut Andhika Pratama.
Bersyukur
Kendati demikian, Andhika Pratama tetap mensyukuri segala nikmat yang ada. Ia juga mengajak masyarakat untuk saling mendoakan di hari Lebaran ini.
"Tapi bersyukur yuk.. dengan cara pandang masing2 dgn situasi ini.. mari saling mendoakan dan memaafkan satu sama lain 🙏 selamat lebaran ya guys," tutup Andhika Pratama.
Advertisement