Ungguli MU dan Barcelona, Real Madrid Jadi Klub Paling Bernilai di Eropa

Real Madrid masih mempertahankan status sebagai klub paling bernilai di Eropa, mengungguli Manchester United dan Barcelona.

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 29 Mei 2020, 18:35 WIB
Penyerang Real Madrid, Karim Benzema (tengah) berselebrasi dengan rekan-rekannya usai mencetak gol ke gawang Atletico Madrid pada pertandingan lanjutan La Liga Spanyol di stadion Santiago Bernabeu, Sabtu, (1/2/2020). Real Madrid menang tipis 1-0 atas Atletico Madrid. (AP Photo/Bernat Armangue)

Jakarta Real Madrid masih berstatus sebagai klub paling bernilai di Eropa. El Real mengungguli Manchester United dan Barcelona, yang masing-masing menempati posisi kedua dan ketiga. 

Seperti dilansir Marca, Kamis (28/5/2020), posisi Real Madrid di puncak belum tergeser meskipun tampil kurang kurang greget pada musim 2018-2019. Penampilan El Real pada musim ini juga tidak terlalu mencengangkan. 

Daftar klub paling bernilai di Eropa itu diketahui berdasar laporan European Elite 2020 yang dibuat firma konsultan KPMG. Tahun lalu, Real Madrid juga menduduki posisi pertama pada daftar itu.

Laporan dari KPMG tersebut dihitung hingga lima bulan lalu. Artinya, perhitungan nilai klub ini belum menyertakan dampak pandemi virus corona terhadap masing-masing klub. 

Real Madrid kini bernilai 3,478 miliar euro (Rp56,8 triliun). Manchester United yang menempati peringkat kedua bernilai 3,342 miliar euro (Rp54,6 triliun), dibuntuti Barcelona yang bernilai 3,193 miliar (Rp52,1 triliun). El Real mengalami peningkatan laba tahunan mencapai 8 persen. 

Menurut catatan pada laporan itu, posisi Real Madrid di puncak daftar itu tak lepas dari laba yang didulang dalam lima tahun terakhir (2016-2020). Selama periode tersebut, El Real meraih tiga trofi Liga Champions dan juga menunjukkan peningkatan hingga 41 persen dari laba komersial.  

Secara keseluruhan posisi papan atas pada daftar ini mengalami perubahan yang tak terlalu signifikan. Barca merangsek ke posisi ketiga, menggeser Bayern Munchen. Adapun Liverpool naik dua tingkat ke urutan kelima. PSG juga merangkak dua posisi ke 10 besar untuk kali pertama, yaitu menempati urutan kesembilan. 

Berikut daftar 15 klub paling bernilai di Eropa: 

 


Daftar Lengkap

1. Real Madrid 3,478 miliar euro 

2. Manchester United  3,342 miliar euro

3. FC Barcelona 3,193 miliar euro

4. Bayern Munich 2,878 miliar euro

5. Liverpool 2,658 miliar ruro

6. Manchester City 2,606 miliar euro

7. Chelsea 2,218 miliar euro

8. Tottenham Hotspur 2,067 euro

9. Paris Saint-Germain 1,911 miliar euro

10. Arsenal 1,852 miliar euro

11. Juventus 1,735 miliar euro

12. Borussia Dortmund 1,281 miliar euro

13. Atlético Madrid 1,197 miliar euro

14. Inter Milan 983 miliar euro

15. Schalke 04 814 miliar euro

Sumber: Marca 

Disadur dari: Bola.com (penulis/editor, Yus Mei Sawitri, published 29/5/2020)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya