Potret 5 Ekspektasi Vs Realita Foto di Media Sosial Ini Bikin Geleng Kepala

Wanita ini bagikan proses edit foto agar terlihat 'sempurna' di media sosial.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 30 Mei 2020, 19:30 WIB
Ekspektasi VS Realita (Sumber: Boredpanda)

Liputan6.com, Jakarta Berkembangnya teknologi saat ini membuat banyak masyarat dengan mudah memanfaatkannya untuk berbagai keperluan. Mulai dari mengembangkan bisnis yang tengah ditekuni, hingga berbagai potret kegiatan sehari-harinya kepada publik di media sosial.

Tak sedikit pula masyarakat yang saat ini berlaih menjadi seorang influencer dan dikenal luas oleh masyarakat. Tentu saja menjadi influencer yang diminati harus memiliki konten ataupun eksistensi yang membuat masyarakat tertarik untuk mengikuti mereka. Salah satu influencer yang cukup banyak dijumpai ialah mengenai kecantikan ataupun lifestyle.

Namun, baru-baru ini media sosial sempat dihebohkan dengan beberapa potret seorang influencer yang terlihat cukup berbeda di media sosial dengan kehidupan nyata. Foto-foto 'sempurna' yang dibagikan oleh wanita China ini menarik perhatian publik.

Pasalnya, ia juga tak sungkan membagikan bagaimana penampilan aslinya kepada publik. Pada salah satu unggahan foto di akun media sosial pribadinya, wanita yang memiliki nama akun @coeyyyy juga membagikan hal apa saja yang dilakukan untuk mengedit penampilannya sebelum diunggah.

Dilansir Liputan6.com dari Boredpanda, Sabtu (30/5/2020) berikut ini beberapa potret ekspektasi vs realita beda foto seorang influencer yang tengah viral di media sosial.

Load More

1. Foto-foto ini pun bermula saat sebuah akun Facebook bernama treme.ex mengunggahnya sehingga menjadi viral.

Ekspektasi VS Realita (Sumber: Boredpanda)

2. Tak sedikit pula netizen yang menganggap jika foto-foto tersebut cukup mengada-ada.

Ekspektasi VS Realita (Sumber: Boredpanda)

3. Namun ada pula yang memilih untuk tidak mempercayai semua hal 'sempurna' yang ada di media sosial.

Ekspektasi VS Realita (Sumber: Boredpanda)

4. Sebuah akun media sosial China dengan nama coeyyyy juga turut membagikan perbedaan bagaimana foto dunia nyata dan media sosial dapat dibuat.

Ekspektasi VS Realita (Sumber: Boredpanda)

5. Ini dia beberapa proses editing yang harus dilakukan untuk memperoleh penampilan 'sempurna'.

Ekspektasi VS Realita (Sumber: Boredpanda)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya