Liputan6.com, Jakarta AC Milan menghadapi masalah pelik jelang bergulirnya lagi kompetisi Serie A musim ini pada 20 Juni mendatang. Pasalnya, Rossoneri terancam tampil tanpa striker andalannya Zlatan Ibrahimovic.
Pemain asal Swedia itu terpaksa menepi selama beberapa pekan usai mengalami cedera betis saat latihan. Saat ini, Ibra tengah berada di kampung halamannya untuk memulihkan kesehatannya.
Advertisement
Ibra seperti diketahui sudah kembali ke Italia pada Senin (11/5/2020) lalu. Sebelumnya, Ibra memilih menetap di kampung halamannya setelah Italia menapkan lockdown sejak 9 Maret 2020.
Di Swedia, Ibra masih diizinkan berlatih di luar ruangan selama pandemi virus corona Covid-19. Meski dengan berat hati, Ibra memutuskan untuk kembali ke Italia menyusul bergulirnya lagi Serie A.
Saat tiba di Milan, Italia, Ibra tidak langsung bergabung dengan para pemain AC Milan. Sebaliknya, mantan pemain Manchester United itu harus menjalani isolasi mandiri sesuai protokol kesehatan.
Setelah sepekan 'mengunci' diri, Ibra pun diizinkan berlatih bersama pemain lainnya. Sayang, pemain yang didatangkan pada bursa transfer Januari itu justru mengalami cedera betis saat latihan.
Pulang Kampung
Menurut media-media Italia, butuh waktu beberapa pekan bagi Ibra untuk memulihkan kondisinya. Dia lalu memutuskan untuk kembali ke kampung halamannya di Swedia, pada 27 Mei yang lalu.
Menurut Football Italia, Senin (1/6/2020), Ibra akan kembali ke Milan antara Rabu (3/6/2020) atau Kamis (4/6/2020). Selanjutnya ia akan menjalani pemulihan yang sesuai hasil tes medis terbaru.
Advertisement
Ingin Tampil Lawan Juventus
Sebelum Serie A kembali bergulir, AC Milan sebenarnya bakal lebih dulu menghadapi Juventus pada lanjutan semifinal Coppa Italia 2019/2020, pada 13 Juni 2020. Hanya saja, Ibra sepertinya belum bisa ambil bagian dalam bigmatch tersebut, begitu juga bila Milan akhirnya berhasil lolos ke final (17/6).
Meski demikian, menurut Tuttosport seperti dilansir football-italia.net, pemain berusia 38 tahun tersebut tidak ingin melewatkan pertemuan dengan Juventus di Serie A. Karena itu dia bertekad untuk kembali pulih agar bisa tampil saat AC Milan menjamu Juventus pada 7 Juli mendatang.
Ibra sejauh ini baru mengemas 4 gol dan 1 asisst dalam 10 laga bersama AC Milan.
Jadwal Serie A
Jadwal Pembuka
Sabtu, 20 Juni 2020
23.30 WIB: Torino vs Parma
Minggu, 21 Juni 2020
01.45 WIB: Verona vs Cagliari
23.30 WIB: Atalanta vs Sassuolo
Senin, 22 Juni 2020
01.45 WIB: Inter Milan vs Sampdoria
Advertisement