Tanya Situasi di Inggris, Cristiano Ronaldo Bakal Balik ke MU?

MU merupakan klub yang membesarkan nama pemain berusia 35 tahun tersebut. Ronaldo memperkuat tim yang bermarkas di Old Trafford tersebut pada 2003 hingga 2009.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 04 Jun 2020, 09:30 WIB
Pemain Juventus Cristiano Ronaldo (kiri) berebut bola dengan pemain AC Milan Ismael Bennacer pada pertandingan Coppa Italia di Stadion San Siro, Milan, Italia, Kamis (13/2/2020). Pertandingan berakhir 1-1. (Massimo Paolone/LaPresse via AP)

Liputan6.com, Manchester - Nama penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo kembali ramai dibicarakan jelang bursa transfer. Rumornya, dia punya niatan kembali ke Manchester United (MU).

MU merupakan klub yang membesarkan nama pemain berusia 35 tahun tersebut. Ronaldo memperkuat tim yang bermarkas di Old Trafford tersebut pada 2003 hingga 2009.

Bersama Setan Merah, sebutan MU, Ronaldo meraih trofi Liga Champions dan Ballon d'Or pertamanya. Ronaldo juga mampu mempersembahkan tiga gelar Liga Inggris untuk MU.

Rumor kembalinya Ronaldo ke Old Trafford telah didengar gelandang MU, Bruno Fernandes. Pemain berusia 25 tahun itu menyebut peluang Ronaldo bergabung dengan MU sangat memungkinkan.

"Beberapa hari lalu, dia megirimi saya pesan. Dia bertanya soal situasi di Inggris," kata Bruno Fernandes saat live Instagram dengan pemain Timnas Macedonia, Mario Djurovski, dikutip dari Sportskeeda.

Rumor Ronaldo kembali ke MU muncul setelah Juventus digosipkan mengalami masalah finansial akibat pandemi virus corona covid-19. Juventus disebut tidak mampu membayar upah pemain asal Portugal tersebut.

 

 


Pemain Terbaik

Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo, terlihat selama matchday kelima Grup D Liga Champions menghadapi Atletico Madrid di Allianz-Stadium, Turin, Selasa (26/11/2019). Meski gagal menyumbangkan gol, namun penampilan baru Ronaldo di laga tersebut menjadi sorotan. (Marco Bertorello / AFP)

Bruno Fernades menyebut kehadiran Ronaldo sangat bagus untuk Setan Merah, yang kini dinakhodai Ole Gunnar Solskjaer. Terlebih, Ronaldo merupakan sosok teladan yang menjadi panutan.

"Dia merupakan permain terbaik di dunia dan terlengkap yang pernah saya lihat. Anda harus mengikuti sarannya dan semua yang dia lakukan," ucap eks Sporting CP itu.

"Ronaldo merupakan pemain pekerja keras. Saya juga banyak belajar dari cara dia bekerja (di Timnas Portugal)," ucap Bruno melanjutkan.

 


Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya