Bersiap New Normal, Pimpinan hingga Pegawai KPK Jalani Rapid Test Covid-19

Firli menyebut, KPK akan menerapkan protokol kesehatan dalam menghadapi era new normal.

oleh Fachrur Rozie diperbarui 04 Jun 2020, 12:04 WIB
Ketua KPK Firli Bahuri menjalani rapid test corona Covid-19. (Foto: Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan seluruh pegawai menjalani rapid test Corona Covid-19. Rapid test dilakukan sebagai persiapan menghadapi tatanan kehidupan baru atau new normal life.

"Kegiatan pencegahan dan penindakan tidak boleh berhenti, sehingga kita menyesuaikan dengan pola hidup new normal. Nah untuk itu KPK menyiapkan pegawai supaya sehat, nah salah satu kegiatan hari ini," ujar Ketua KPK Firli Bahuri di Gedung KPK, Kuningan, Kamis (4/6/2020).

Firli menyebut, KPK akan menerapkan protokol kesehatan dalam menghadapi era new normal. Termasuk memberikan kaca pembatas dalam pemeriksaan terhadap saksi maupun tersangka.

"Di ruang-ruang pemeriksaan, seandainya ada saksi yang diperiksa, tersangka yang diperiksa itu kita kasih pembatas. Jadi antara yang diperiksa dengan si pemeriksa tidak terjadi kontak langsung saat bicara, karena kita kasih pembatas kaca," kata Firli.

Saksikan video pilihan di bawah ini:


Masuk KPK Wajib Cuci Tangan

Ketua KPK Firli Bahuri menjalani rapid test corona Covid-19. (Foto: Istimewa)

Selain itu, KPK juga telah membangun wastafel di halaman gedung Merah Putih. Frili mengatakan, seluruh pihak yang akan memasuki markas antirasuah harus membersihkan diri dengan mencuci tangan.

"Di halaman KPK kita bangun wastafel untuk cuci tangan, disiapkan sabun dan air mengalir, setiap yang masuk ke lingkungan KPK harus membersihkan dengan cara cuci tangan dulu, kedua menggunakan masker. Yang ketiga tetap memelihara jaga jarak," kata dia.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya