Berikut kumpulan berita foto berbagai peristiwa yang terjadi selama sepekan ini.
Muslim Palestina berdoa di kompleks masjid al-Aqsa, situs paling suci ketiga bagi umat Islam, di Yerusalem, Minggu (31/5/2020). Kompleks masjid Al-Aqsa resmi kembali dibuka hari ini, Minggu (31/5) setelah ditutup dua bulan sebagai bagian upaya memutus penularan virus corona. (Ahmad GHARABLI/AFP)
Ketua DPR Puan Maharani selaku pembaca UUD 1945 mengikuti Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila secara Virtual di Kediamannya, Jakarta, Senin (1/6/2020). Upacara Virtual ini diikuti Presiden Wakil Presiden RI, Ketua MPR, Menteri Kabinet Kerja dan Pejabat tinggi Lainnya. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Mantan Sekretaris MA Nurhadi (belakang tengah) dan menantunya Rezky Hebriyono (belakang kiri) dihadirkan dalam konferensi pers di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (2/6/2020). KPK resmi menahan Nurhadi dan Rezky terkait kasus dugaan suap pengurusan perkara di MA Tahun 2011-2016. (merdeka.com/Dwi Narwoko)
Petugas PMI beserta TNI menyemprotkan cairan disinfektan di Masjid Agung Al Azhar, Jakarta, Rabu (3/6/2020). Penyemprotan tersebut untuk mencegah penyebaran virus corona COVID-19 di rumah ibadah jika nantinya kembali dibuka untuk umum saat pemberlakuan new normal. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Suasana lalu lintas di kawasan Sudirman, Jakarta, Kamis (4/6/2020). Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memperpanjang penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan menetapkan bulan Juni sebagai masa transisi Ibu Kota di masa pandemi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Umat Islam menunaikan salat Jumat berjemaah dengan menerapkan jaga jarak di Masjid Cut Meutia, Jakarta Pusat, Jumat (5/6/2020). Masjid Cut Meutia kembali menyelenggarakan ibadah salat Jumat dalam masa PSBB transisi dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Warga melakukan aktivitas olahraga di lingkar Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (6/6/2020). SUGBK dibuka kembali untuk kegiatan olahraga masyarakat dengan menerapkan protokol kesehatan pasca keputusan Pemprov DKI Jakarta menerapkan PSBB transisi. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)