Liputan6.com, Barcelona- Quique Setien memberi penjelasan terkait kemenangan tipis 1-0 Barcelona atas Athletic Bilbao pada lanjutan La Liga pekan ke-31. Ini kemenangan penting agar jaga moral "berperang" lawan Real Madrid di perebutan gelar juara La Liga.
Setien memaklumi Barcelona susah payah merebut kemenangan. Azulgrana kesulitan mendapatkan ritme permainan yang benar sehingga berujung gol.
Advertisement
Kesulitan sangat dirasakan Barcelona saat menghadapi klub-klub kuat. Seperti saat menghadapi Athletic Bilbao, sebelumnya melawan Sevilla.
Meski begitu, Setien meyakini permainan Barcelona bakal melentur di beberapa pertandingan berikutnya. Soalnya itu yang kurang dari Barcelona.
"Ini tidak mudah. Saat ada ruang, Anda harus lentur dan tepat. Itu yang kurang dari kami sejak kembali main," kata Setien seperti dikutip Marca.
"Saya yakin kami akan lentur seiring musim berlalu. Kami lentur pada waktunya."
Peran Ivan Rakitic
Barcelona pantas berterimakasih kepada Ivan Rakitic. Gelandang Barcelona asal Kroasia ini jadi penyelamat muka Barcelona saat melawan Athletic Bilbao.
Padahal, dia tampil sebagai pemain pengganti.
"Dia main bagus. Dia sangat paham sepak bola. Dia bermain bagus dan memenangkan bola kembali dan dia terlibat di momen penting," ujarnya.
Advertisement
Kurangi Kesalahan
Barcelona saat ini memimpin klasemen Liga Spanyol dengan keunggulan tiga poin. Namun Real Madrid baru main nanti malam melawan Real Mallorca.
"Kami harus menang di laga lain. Sudah jelas, kesalahan lebih sedikit akan membuat Anda lebih baik," ujarnya.