Liputan6.com, Jakarta Amanda Manopo merupakan aktris, model sekaligus penyanyi yang kehidupannya sangat menarik untuk dikulik. Pemilik nama lengkap Amanda Gabriella Manopo Lugue ini sudah berkecimpung di dunia entertainment sejak kecil dengan menjadi bintang iklan.
Kini di usia 20 tahun, Amanda Manopo termasuk dalam aktris hits Tanah Air. Pelantun lagu Inikah Jatuh Cinta ini sudah membintangi 14 judul sinetron sepanjang kariernya. Terbaru, ia terlibat dalam sinetron Indosiar Suara Hati Istri.
Baca Juga
Advertisement
Tak hanya sinetron, Amanda juga sudah membintangi 8 judul film. Film terakhir yang dibintanginya berjudul Kajeng Kliwon yang rilis pada 13 Februari 2020. Sebagai aktris hits, kini kehidupan Amanda Manopo selalu diikuti para penggemar, seperti foto-foto lawasnya.
Penasaran kan foto lawas Amanda Manopo saat SMP? Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber foto lawas Amanda Manopo saat SMP, Jumat (26/6/2020).
1. Sedari duduk di bangku SMP, Amanda Manopo sudah terlihat cantik memesona.
Advertisement
2. Gaya penampilan pemilik zodiak Sagitarius ini saat SMP berhasil mencuri perhatian.
3. Aura kecantikan perempuan 20 tahun ini memang sudah terpancarkan sedari dulu.
Advertisement
4. Amanda Manopo sedari dulu juga senang berfoto selfie. Parasnya yang cantik membuat banyak orang jatuh hati.
5. Foto selfie yang banyak terkadang sampai dibuat kolase oleh pemeran Ariel di Mermaid In Love.
Advertisement