Sore Ini Iwan Bule Bakal Ajak Shin Tae-yong Bicara dari Hati ke Hati

Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, akan berbicara empat mata dengan manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 26 Jun 2020, 14:52 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, bersama pelatih anyar Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dalam perkenalan pelatih Timnas Indonesia di Stadion Pakansari, Cibinong, Sabtu (28/12). PSSI Kontrak Shin Tae-yong 4 Tahun sebagai Pelatih Timnas.(Bola.com/Yoppy Renato)

Jakarta - Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, akan berbicara empat mata dengan manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Hal itu diungkap Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi. Percakapan yang bakal berlangsung secara virtual itu dijadwalkan pada Jumat (26/6/2020) sore WIB.

Menurut Yunus, Iwan Bule, panggilan Iriawan, akan melakukan pendekatan secara personal dengan Shin Tae-yong dengan berbincang dari hati ke hati.

"Mereka hanya akan ditemani penerjemah. Ketua PSSI ingin berbicara dari hati ke hati dengan Shin Tae-yong," ujar Yunus Nusi dinukil dari Antara.

Yunus menerangkan, Iwan Bule bakal mengakomodasi keinginan Shin Tae-yong. PSSI tidak ingin egois dengan hanya memikirkan kepentingan organisasi.

"Ketua PSSI akan sabar dan berbesar hati untuk menerima serta mengakomodasi keinginan Shin Tae-yong. Dia memang hanya mau berbicara dengan ketua PSSI," tutur Yunus.

Saksikan Video Shin Tae-yong di Bawah Ini


Rapat Piala Dunia U-20 2021

Pelatih baru Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bersama Muhammad Iriawan saat diperkenalkan kepada publik pada jumpa pers di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (28/12). Dirinya dikontrak selama empat tahun oleh PSSI. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Sebelum rapat virtual dengan Shin Tae-yong, Iwan Bule akan lebih dulu mengikuti rapat persiapan Piala Dunia U-20 2021 dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Sekretariat Negara (Setneg), dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Yunus menuturkan, pertemuan Iwan Bule dengan Shin Tae-yong akan menitiktberatkan pembahasan mengenai kembalinya pelatih asal Korea Selatan itu ke Indonesia. Arsitek berusia 49 tahun itu diminta kembali pada pekan depan.

Pertemuan ini diyakini merupakan buntut dari kisruh PSSI dengan Shin Tae-yong yang mencuat sejak pekan lalu. Kedua pihak sempat saling buka-bukaan di media.

Disadur dari Bola.com (Muhammad Adyaksa/Benediktus Gerendo)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya