Cerita Pria Temukan Sampah Produk Indonesia Dibuang Sembarangan di Jepang

Ada yang merasa malu kenapa orang Indonesia tak bisa membuang sampah pada tempatnya. Ada juga yang bilang itu mungkin saja dilakukan orang Jepang.

oleh Henry diperbarui 02 Jul 2020, 01:02 WIB
Pekerja mengumpulkan sampah yang telah dipisahkan di pusat limbah di Kamikatsu, Prefektur Tokushima, 14 Maret 2019. Kota di barat daya Jepang ini mengumumkan pada tahun 2003 bahwa pada tahun 2020 akan berhenti menghasilkan limbah sama sekali sebagai tujuan zero waste-nya. (Kazuhiro NOGI/AFP)

Liputan6.com, Jakarta -  Jepang selama ini dikenal sebagai Negara yang begitu ketat dan disiplin dengan masalah kebersihan. Hal ini tercermin kalau Anda melancong ke negara di Asia Timur tersebut.

Anda bisa melihat kebersihannya di setiap sudut kota. Masalah kebersihan sudah menjadi tanggung jawab besar bagi masyarakat Jepang. Namun, apa jadinya kalau ada orang yang buang sampah sembarangan dan ternyata berasal dari Indonesia?

Hal ini diklaim oleh seorang pria Indonesia bernama Hasan. Ia sangat kagum melihat kebersihan negara Matahari Terbit itu. Namun, ia terkejut karena ada sampah berserakan di salah satu sudut jalanan di Kyoto, Jepang.

Hasan pun mengunggah video di TikTok @hassanhans saat melihat hal yang membuatnya kaget sekaligus emosi itu.

"Beberapa hari ke Jepang, belum pernah aku menemui sampah. Sekalinya nemu langsung emosi kayak gini dong," ucap pria yang akrab disapa Mas Kasan itu dalam video yang diunggah pada 28 Juni 2020.

"Ke Jepang baru nemu sampah ternyata baru nemu ini, punya siapa hayo? Garuda pedas dong, sama sambel. Hayo punya siapa ini ngaku! Duh, jangan dicontoh ya gais malu banget kalau kita dicap jelek sama negara lain," lanjutnya.

Ia pun memperingatkan apa yang ditampilkan di dalam videonya yang viral tersebut untuk tidak dicontoh. "Jangan dicontoh ya, guys! Pas traveling, sampahnya disimpan dulu di tas aja ya, baru buang pas di hotel aja plis," tulisnya.

Load More

Saksikan video pilihan di bawah ini :


Ragam Komentar Warganet

Cerita Pria Temukan Sampah Orang Indonesia di Jepang. foto: TikTok @hassanhans

Video TikTok tersebut hingga kini sudah ditonton lebih dari 1,8 juta views, mendapat 146.000 likes dan diramaikan 2.244 komentar. Warganet pun langsung membanjiri kolom komentar,.

Ada yang merasa malu dan bingung kenapa orang Indonesia tak bisa membuang sampah pada tempatnya. Namun, ada juga yang mengatakan kalau hal itu belum tentu dilakukan orang Indonesia.

"Suka heran sama indo's people. Keluar negeri, budaya buruk dinegeri sendiri masih dibawa bawa,"  tulis seorang warganet.

"Siapa tau snack nya dijual di Jepang.... Mungkin orang Jeoang yang buang?" komentar warganet lainnya.

Sementara itu, Mas Kasan diketahui adalah seorang travel blogger dengan alamat blog travelerkere.com. Dia juga bekerja sebagai fotografer freelance. Dari unggahannya di media sosial, Mas Kasan sepertinya berada di Jepang untuk keperluan pekerjaannya di bidang fotografi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya