Siap Mengaspal di Indonesia, Segini Harga Kisaran DFSK Glory i-Auto

DFSK sendiri sudah mempersiapkan peluncuran Glory i-Auto dengan mengirimkan unit display dan test drive ke dealer-dealer seluruh Indonesia.

oleh Arief Aszhari diperbarui 12 Jul 2020, 19:08 WIB
DFSK Glory i-Auto menghentak panggung GIIAS 2019. (Arief/ Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Pandemi Virus Corona atau Covid-19 yang terjadi di Indonesia, berpengaruh terhadap penundaan beberapa peluncuran mobil baru . Salah satunya, adalah SUV DFSK Glory i-Auto yang gagal hadir di gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2020.

Namun, jenama asal Cina ini menegaskan, jika model anyarnya tersebut akan diluncurkan dalam waktu dekat, atau pada awal semester dua 2020. Bahkan, DFSK sendiri sudah mempersiapkan peluncuran Glory i-Auto dengan mengirimkan unit display dan test drive ke dealer-dealer seluruh Indonesia.

"Rencananya mobil ini akan dipasarkan di kisaran harga Rp300 jutaan. Walaupun belum diluncurkan secara resmi, sudah ada beberapa konsumen yang melakukan pemesanan dari area Jabodetabek," ungkap Managing Director of Sales Center PT Sokonindo Automobile, Franz Wang, dalam siaran pers yang diterima Liputan6.com, Sabtu (11/7/2020).

Hadirnya DFSK Glory i-Auto dalam waktu dekat ini akan menjadikan SUV satu ini sebagai flagship dari lini kendaraan penumpang DFSK di Indonesia. Tidak hanya sekedar memposisikan sebagai model tertinggi, DFSK Glory i-Auto juga dilengkapi dengan fitur terbaik, seperti perintah suara i-Talk yang rata-rata belum dimiliki oleh kendaraan sejenis lainnya.

Melalui i-Talk, penumpang bisa melakukan sejumlah perintah kepada kendaraan lewat ucapan yang nantinya dapat direspon oleh kendaraan. Perintah-perintah yang dapat dilakukan mencakup phone connection, voice navigation, media command, car feature voice control, sampai connectivity dengan total mencapai lebih dari 100 perintah suara.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:


Waktu Peluncuran

Setelah gagal mengaspal di Indonesia International Motor Show (IIMS) April lalu, DFSK menegaskan pihaknya siap meluncurkan Glory i-Auto dalam waktu dekat.

"Kalau ditanya kapan launching, kami rencananya akan launching Glory i-Auto di semester kedua awal," kata PR and Digital Manager PT Sokonindo Automobile, Arviane D Bahar.

Wanita yang akrab disapa Anne tersebut menegaskan, konsumen bisa melakukan pemesanan Glory i-Auto dengan memberikan uang tanda jadi.

"Glory i-Auto memang sudah distribusi ke dealer untuk bisa dicoba oleh konsumen. Selain itu, dealer juga sudah buka pemesananan bagi konsumen," ujarnya.

Saat disinggung sudah berapa banyak pemesanan yang masuk, Anne enggan mengungkapkannya secara detail. Ia menyebut pabrikan saat ini masih harus mengumpulkan data dari setiap dealer.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya