Liputan6.com, Jakarta - Atta Halilintar telah melamar Aurel Hermansyah. YouTubers kondang itu menyatakan keseriusannya tepat di hari ulang tahun Aurel yang ke 22.
Setelah dilamar oleh Atta halilintar, Aurel Hermanysah pun bercerita kepada kedua orangtuanya, Ashanty dan Anang Hermansyah. Awalnya, Aurel mengira akan diajak ke Monas.
"Tapi pas di jalan, ini mau ke mana kok lewat tol, akhirnya ditutup matanya. Pas ditutup kita naik getek dulu, itu juga aku enggak berasa," ucap Aurel Hermansyah di kanal YouTube The Hermansyah, Selasa (14/7/2020).
"Pas dibuka matanya akhirnya dikasih kue. 'Terima kasih'. Aku kira cuma sampai situ aja, terus aku enggak mikir yang gimana-gimana. Tapi katanya, 'Tutup mata lagi ya, belum selesai'," sambungnya.
Baca Juga
Advertisement
Tidak Percaya
Setelahnya, Aurel Hermansyah ternyata dibawa naik ke atas kapal. Di sana sudah tersedia hidangan lezat makan malan beserta dekorasi yang indah. Atta juga mengundang penyanyi.
"Pas buka matanya, di kapal tuh, aku tuh cuma "Ha?" aja, ini beneran enggak sih. Yang paling kaget itu ada Mahen, ya Allah," kata pelantun lagu "Kepastian" itu.
Advertisement
Cemburu
Baru mendengar separuh cerita sang anak, Ashanty langsung cemburu. Ia juga ingin diperlakukan dengan romantis oleh Anang Hermansyah.
"Kan udah dulu," kata Anang Hermansyah dengan nada tak santai.
"Dulu yang mana? Sebel, yang buat selalu anak-anak," protes artis berusia 35 tahun ini.
Anniversary ke 25
Anang Hermansyah lalu mengatakan bahwa ia akan membuat perayaan romantis itu saat ulang tahun pernikahan ke 25. Namun Ashanty protes.
"Kalau masih hidup," ucapnya sembari tersenyum.
Advertisement
Dilamar di Hong Kong
Mantan suami Krisdayanti itu lalu menduga bahwa cara Atta melamar Aurel terinspirasi dari caranya melaar Ashanty. Dahulu, sang musikus memang melamar istrinya di dalam kapal saat di Hong Kong.
"Yang, itu Hong Kong bukan di kapal yang kamu sewa sendiri, kapal tour. Lagi tour gitu dilamar, enggak modal," kata Ashanty bercanda.
"Ya duitnya nggak ada," Anang menanggapi celotehan istrinya.
Baca Juga
Kaleidoskop Lifestyle 2024 Bagian I: Kondisi Miris Taman Buah Mekarsari hingga Menu Sahur Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah
Atta Halilintar Bikin Video Bareng Ameena di Kamar Mandi Rumahnya yang Disebut Seluas Samudra
7 Potret Ameena Tak Berhenti Ikuti Gaya Atta Halilintar, Menggemaskan Banjir Sorotan