Liputan6.com, Madrid - Real Madrid baru saja meraih gelar juara Liga Spanyol 2019/20. Kemenangan 2-1 atas Villarreal, Jumat (17/7/2020) dinihari WIB memastikan hal itu.
Kemenangan Real Madrid atas Villarreal tercipta berkat dua gol Karim Benzema di menit 29 dan penalti di menit 77. Sementara, satu gol Villarreal dicetak Iborra (83').
Advertisement
Meski tanpa fans, perayaan kesuksesan itu tetap dilakukan di atas lapangan. Para pemain Real Madrid beserta staf larut dalam suka cita.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane pun menjadi sasaran perayaan Sergio Ramos dkk. Secara beramai-ramai, mereka melemparkan tubuh Zidane ke atas lalu menangkapnya. lagi.
Di tengah kebahagiaan itu, Gareth Bale menjadi sorotan. Pasalnya, Bale seperti merasa canggung dalam perayaan itu.
Pemain asal Wales itu hanya berdiri di pinggir sembari melipat tangan di dadanya. Senyum Bale pun tak selebar rekan-rekannya.
"Sepertinya Gareth Bale tidak ingin berada di sana," tulis salah satu pengguna twitter.
Saksikan Video Real Madrid di Bawah Ini
Terlibat Perseteruan
Beberapa waktu lalu, Bale memang rumornya terlibat perseteruan dengan Zidane. Pasalnya, sang pelatih disebut tidak lagi menginginkan Bale di tim.
Mantan pemain Tottenham Hotspur itu pun lebih banyak duduk di bangku cadangan. Spekulasi soal masa depan Bale berkembang.
Media-media Eropa menyebut Bale akan hengkang di akhir musim ini. Manchester United (MU) sempat diberitakan tertarik menampungnya.
Advertisement