Warga Jambangan Antusias Dukung Machfud Arifin di Pilkada Surabaya 2020

Dia mengatakan, dukungan tersebut diberikan karena Machfud merupakan sosok pemimpin yang layak menjadi Wali Kota Surabaya.

oleh Liputan6.com diperbarui 17 Jul 2020, 15:06 WIB
Calon Wali Kota Surabaya Machfud Arifin (berkemeja putih) bersama pendukungnya. (Ist)

Liputan6.com, Jakarta - Calon Wali Kota Surabaya Machfud Arifin kembali mendulang dukungan dari masyarakat Surabaya. Bahkan, saat menyambangi wilayah Jambangan, Machfud dibuatkan posko pemenangan.

"Iya posko pemenangan nanti akan kami dirikan untuk mendukung Pak Machfud Arifin, saat ini kami sedang mencari lokasinya," kata Tokoh Masyarakat Jambangan, Jamaludin.

Dia mengatakan, dukungan tersebut diberikan karena Machfud merupakan sosok pemimpin yang layak menjadi Wali Kota Surabaya. Apalagi, Machfud memiliki solusi untuk berbagai persoalan yang dialami masyarakat.

Termasuk, dia melanjutkan, persoalan kesejahteraan masyarakat. Bagi Jamaludin hal tersebut merupakan bentuk kepedulian yang nyata dari mantan Kapolda Jatim itu.

"Saya dan masyarakat di sini akan berusaha semaksimal mungkin mengantarkan Beliau menjadi wali Kota Surabaya," pungkasnya.

Sementara itu, Kader Partai Golkar Agoeng Prasodjo mengatakan, antusiasnya masyarakat mendukung Machfud membuktikan masyarakat menginginkan pemimpin baru untuk Surabaya. Hal ini juga membuktikan masyarakat membutuhkan perubahan untuk Surabaya.

"Partai Golkar akan berupaya semaksimal mungkin agar Pak Machfud Arifin menang pada Pilwali nanti. Kita menantikan perubahan yang akan Beliau bawa kepada kota dan masyarakat Surabaya," kata Agoeng Prasodjo.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:


Warga Menanti Perubahan

Agoeng menuturkan, sudah sejak lama masyarakat menantikan kiprah dari mantan Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Jatim Jokowi-Amin tersebut di pemerintahan kota. Hal ini menunjukkan, masyarakat menginginkan adanya perubahan yang lebih baik dari saat ini.

"Masyarakat sangat menginginkan perubahan yang lebih baik. Beliaulah pemimpin yang layak memimpin Kota Surabaya," pungkasnya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya