Liputan6.com, Jakarta - Catherine Wilson kini mendekam di Rutan Polda Metro Jaya, setelah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan penyalahgunaan narkoba. Keket begitu sapaan akrab Catherine Wilson, ditangkap pada 17 Juli 2020 bersama security kediamannya berinisial J.
Baru beberapa hari mendekam di penjara, mental Catherine Wilson mengaku terguncang. Hal itu diucapkan oleh Raindy manajer Catherine Wilson saat dihubungi, Senin (20/7/2020).
Baca Juga
Advertisement
"Pasti down ya karena kaget. Namanya baru pertama kali langsung gitu (ditahan), mentalnya pasti terguncang lah," ujar Raindy.
Pasrah
Kendati demikian, Catherine Wilson mengaku pasrah dengan apa yang jalaninya saat ini. Apalagi ia harus mempertanggungjawabkan masalah hukum tersebut.
"Pasrah aja sih dia (Catherine Wilson), mau gimana lagi," kata Raindy.
Advertisement
Rajin Salat
Kini selama berada ditahanan dijelaskan Raindy, Catherine Wilson rajin beribadah dan tidak pernah meninggalkan salat lima waktu.
"Yang jelas dia tetap jalani ibadah dan solat. tidak tinggalin solat," ujar Raindy lagi.
Barang Bukti Sabu
Catherine Wilson ditangkap Satuan Narkoba Polda Metro Jaya atas kasus dugaan penyalahgunaan narkoba pada 17 Juli 2020. Tak sendiri, Catherine Wilson ditangkap bersama security rumahnya berinisial J dengan barang bukti dua klip sabu masing-masing seberat 0,43 gram dan 0,66 gram.
Advertisement