Liputan6.com, London - Johnny Depp tengah menghadapi kasus tuduhan pencemaran nama baik melawan media Inggris The Sun yang memberitakannya sebagai "pemukul istri." Di sisi lain, proses persidangan ini menjadi medan pertempuran antara Johnny Depp dengan mantan istrinya, Amber Heard.
Amber Heard dan Johnny Depp menyampaikan sejumlah cerita dan bukti dari pihak masing-masing, untuk kemudian dinilai oleh hakim. Publik diberondong dengan sejumlah klaim dari masing-masing pihak.
Baca Juga
Advertisement
Dari sekalian banyak topik yang sempat ditelaah di persidangan, Liputan6.com merangkum enam isu di antaranya. Siapa yang Anda percaya, Amber Heard atau Johnny Depp?
1. Narkoba
Dalam sejumlah kesaksiannya, Amber Heard menyebutkan bahwa Johnny Depp seorang alkoholik dan pengguna narkoba. Ia mengklaim Johnny Depp tak jarang melakukan KDRT saat sedang dimabuk zat-zat ini.
Salah satunya saat pasangan ini berada di Australia pada 2015. "Kami berdua saja selama tiga hari dan saat sampai di sana, aku sadar terperangkap dalam tempat terpencil tanpa bisa kabur dan Johnny sudah menggunakan dan punya tas berisi narkotika," tutur Amber Heard.
Di sisi lain, Johnny Depp mengakui ia menggunakan beragam jenis narkotika. Namun, ia membantah keras tuduhan pernah melakukan KDRT.
Advertisement
2. Kotoran di Tempat Tidur
Setelah ultah ke-30 Amber Heard pada Mei 2016 di griya tawang pasangan ini, yang terletak di Los Angeles, Johnny Depp menemukan (maaf) kotoran manusia di atas tempat tidurnya. Ia menuduh Amber Heard atau salah satu temannya yang melakukan ini.
Kata aktor Pirates of the Caribbean tersebut, Amber Heard mengatakan ini hanya "lelucon tak berbahaya," dan sebelumnya sempat menyalahkan anjing Yorkshire teacup terrier kecil milik mereka. Sebaliknya, Amber Heard menuduh bisa saja Johnny Depp yang melakukannya.
3. Insiden di Griya Tawang LA, Maret 2015
Amber Heard dan Johnny Depp berkali-kali bertengkar hebat. Salah satu yang diungkap adalah cekcok mereka di LA, Maret 2015. Diwartakan Page Six, suster pribadi Debbie Lloyd dan bodyguard Travis McGivern bersaksi, keduanya harus dilerai karena pertengkaran menjurus ke arah kekerasan.
Dalam pertengkaran ini, Johnny Depp diklaim menjambak rambut Amber Heard dan memukul kepala artis Aquaman. Sebaliknya. Travis McGivern memberi kesaksian justru Amber Heard yang melakukan pemukulan.
Sang bodyguard menyebut Johnny Depp marah besar, tapi hanya satu pihak yang melakukan kekerasan.
Advertisement
4. Hari-Hari di Australia
Salah satu ledakan besar dalam hubungan mereka terjadi saat kunjungan di Australia, Maret 2015. Amber Heard mengklaim ia menderita kekerasan psikis dan mental serta merasa seperti tawanan. Ia juga mengaku diancam akan dibunuh oleh Johnny Depp.
Sebaliknya, Johnny Depp mengatakan bahwa ia mendapat kekerasan dari wanita tersebut, yang menyebabkan ujung jarinya terpotong. Sang aktor menyebut Amber Heard melempar botol vodka sehingga pecahannya melukai tangannya.
Pihak Amber Heard mengaku insiden ini terjadi karena Johnny Depp melempar telepon ke dinding dan kepingannya mengenai tangannya. Setelah jarinya terluka pun, Amber mengklaim Johnny Depp terus menyerangnya.
Salah satu klaim Johnny Depp, wajahnya pernah disundut rokok wanita yang cinlok dengannya saat syuting The Rum Diary. Tapi dilansir dari Reuters, Amber menyebut bekas luka di sekujur tubuh Johnny Depp justru dilakukan sang aktor sendiri.
5. Bekas Luka
Pihak Johnny Depp meragukan keaslian foto-foto memar yang diungkap Amber Heard. Teman Johnny Depp mengatakan, ia sempat bertemu dengan Amber Heard sehari setelah pertengkaran terjadi, tapi tak ada bekas apa pun di wajahnya.
Pihak Johnny Depp juga menyampaikan foto Amber Heard bersama sang aktor saat berpose dengan gitaris Keith Richards sebagai bukti ke pengadilan. Amber Heard mengaku ia sempat diserang bintang Sweeney Todd ini, yang ternyata merupakan malam sebelum foto ini diambil.
Di persidangan, pengacara Johnny Depp mengatakan tak bisa menemukan tanda-tanda terjadinya kekerasan. "Sepertinya bibir atasku sedikit bengkak," kata wanita berusia 34 tahun ini, diwartakan Page Six.
"Apa foto ini diambil sebelum atau sesudah kamu dipukul Tuan Depp?" cecar sang pengacara. "Waktu yang mana? Ada banyak insiden pada bulan Maret," Amber Heard mengelak.
Advertisement
6. Soal James Franco
Nama James Franco ikut terbawa dalam prahara ini. Diwartakan People, pihak Amber Heard memberikan bukti rekaman CCTV di lift saat ia bertemu James Franco. Artis-artis ini diketahui memang tinggal dalam satu gedung apartemen.
Saat itu James Franco disebut-sebut bertanya apa yang terjadi dengan wajah Amber. Rekaman CCTV ini diambil sehari setelah Johnny Depp diklaim melempar telepon ke wajah sang aktris.
Di sisi lain, Amber Heard mengatakan Johnny Depp pernah menyebutnya sebagai wanita murahan dan pelacur, karena dituduh telah berselingkuh dengan James Franco.
Sementara Johnny Depp yang berkukuh tak pernah melakukan KDRT, mengaku memang kurang nyaman melihat Amber Heard bekerja dengan James Franco. Namun menurutnya, ini terjadi karena sang aktris menggambarkan James Franco sebagai sosok yang buruk.
"Dia mengatakan hal yang sangat sangat buruk tentang Tuan Franco, bahwa dia mencoba menciumnya dan merayu dengan nada seksual," kata Johnny Depp. Hal inilah yang membuatnya heran, mengapa tiba-tiba Amber Heard terlihat gembira dan bersahabat terhadap James Franco.
Pengacara The Sun menyebut bahwa dalam perjalanan dari Boston ke LA di pesawat jet pribadi pada 2014, Johnny Depp marah dan menuduh Amber Heard berbuat asusila dengan James Franco. Johnny Depp disebut mengeluarkan kata-kata kasar sampai menampar sang aktris di hadapan banyak orang.
"Ada kemungkinan Nona Heard dan aku berkelahi dan kata-kata itu keluar dari mulutku, tapi aku tidak mengamuk dan berteriak kepadanya di hadapan semua orang," sanggah Johnny Depp.