Liputan6.com, Jakarta Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Bakti Bawono Adisasmito mengungkap ada lima provinsi dengan kasus positif tertinggi sepekan terakhir. Jawa Timur melaporkan jumlah terbanyak, yakni 20.539 kasus.
"Kedua, DKI Jakarta dengan kontribusi 19.125 kasus," kata Wiku dalam konferensi pers yang disiarkan melalui YouTube BNPB Indonesia, Selasa (28/7/2020).
Advertisement
Posisi ketiga, Sulawesi Selatan dengan berkontribusi sebanyak 8.881. Provinsi berikutnya Jawa Tengah dengan 8.412 kasus positif Covid-19.
Terakhir Jawa Barat dengan kontribusi kasus positif Covid-19 sebanyak 6.039.
"Lima daerah tersebut berkontribusi cukup besar kepada jumlah kasus positif yang ada di Indonesia dan kasus baru per minggu terakhir yaitu sejumlah 12.364 kasus," sambungnya.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Patuhi Protokol Kesehatan
Menurut Wiku, lima provinsi ini perlu menjadi perhatian bersama. Tidak hanya pemerintah daerah tetapi juga masyarakat agar tetap patuh menjalankan protokol kesehatan, baik menggunakan masker, menjaga jarak maupun rajin mencuci tangan dengan sabun.
"Agar Pemda bersama dengan masyarakat betul-betul dapat menekan laju kasus ini dan menerapkan protokol kesehatan dengan ketat," tutupnya.
Reporter: Titin Supriatin
Sumber: Merdeka
Advertisement