Liputan6.com, Manchester- Manchester United (MU) berencana membeli satu bek tengah baru di bursa transfer musim panas 2020. Setelah dikaitkan dengan beberapa nama beken, MU kini diklaim naksir wonderkid AS Monaco, Benoit Badiashile.
Pemuda 19 tahun itu merupakan salah satu bek tengah paling berbakat di Eropa. Badiashile sudah menjadi pilihan utama di Monaco musim ini. Badiashile main 16 kali di Ligue 1 2019-2020.
Advertisement
Media Prancis TF1 melaporkan bakat besar Badiashile membuat MU tergoda merekrutnya. MU sebenarnya sudah mengamati Badiashile setahun terakhir.
Krisis pemain belakang membuat manajer MU Ole Gunnar Solskjaer mempertimbangkan mendatangkan Badiashile musim panas 2020. Badiashile disiapkan jadi pendamping bagi Harry Maguire.
MU harus bergerak cepat bila menginginkan Badiashile. Penggawa timnas U-19 Prancis itu juga dibidik oleh Bayer Leverkusen dan raksasa Spanyol Real Madrid.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Bek Tengah Kaki Kiri
MU memang sedang mencari bek tengah yang kuat dengan kaki kiri. Bek tengah dengan kaki kiri ini untuk mendampingi Maguire yang dominan dengan kaki kanan.
Kehadiran bek tengah pendamping Maguire cukup mendesak. Erick Bailly dan Phil Jones kerap diganggu cedera. Sedangkan Victor Lindelof kinerjanya tak stabil.
Advertisement
Tak Terlalu Mahal
Harga Badiashile masih belum terlalu mahal. Akan tetapi MU harus mengajukan penawaran di atas 15 juta euro. Pasalnya Leverkusen sudah mengajukan tawaran 15 juta euro. Monaco langsung menolaknya.
MU sebelumnya dikaitkan dengan Kalidou Koulibaly dari Napoli. Akan tetapi sulit merekrut Koulibaly karena harganya yang sangat mahal 80 juta euro.