Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPR Puan Maharani berharap kerja sama antara Indonesia dengan Turki dalam pengadaan obat dan vaksin Covid-19 segera terwujud. Harapan itu disampaikan Puan ketika berbicara lewat telepon dengan Ketua Parlemen Turki, Mustafa Sentop.
“Semoga kerja sama ini berhasil dan kita akan mendapatkan manfaatnya (penemuan obat dan vaksin Covid-19) dalam waktu yang tidak lama lagi,” ujar Puan, Selasa (4/8/2020).
Advertisement
Menurut Puan, pembicaraan antara dirinya dengan Mustafa dilakukan dalam rangka perayaan 70 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Turki.
“Kami saling mengucapkan selamat Idul Adha dan ngobrol tentang bagaimana kondisi Indonesia dan Turki, terutama di tengah situasi menghadapi pandemi Covid-19 ini,” ungkap Puan.
Puan juga mengharapkan agar parlemen Turki ikut mendorong kerja sama tersebut sehingga obat dan vaksin Covid-19 segera ditemukan dan bisa diproduksi secara massal.
“Turki Siap membantu penanganan pandemi Covid-19 termasuk membantu penyediaan alat-alat kesehatan dan obat-obatan yang diperlukan,” balas Mustafa Sentop.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Perkuat Kerja Sama
Dalam pembicaraan itu, Mustafa menyatakan penghargaan tinggi atas hubungan persahabatan erat Indonesia-Turki.
“Ke depan kerja sama RI-Turki harus diperkuat di berbagai bidang,” ujar Mustafa Sentop.
Advertisement