Hari Ini, Jawa Timur Laporkan Penambahan Kasus COVID-19 Sembuh Terbanyak di Indonesia

Kasus COVID-19 yang dinyatakan sembuh pada hari ini, Selasa, 4 Agustus 2020 bertambah 1.813

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 04 Agu 2020, 16:09 WIB
Petugas medis melakukan screening terhadap warga yang mengikuti swab test massal (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta Kasus sembuh pada hari ini bertambah 1.813. Sehingga secara total, jumlah kasus COVID-19 yang dinyatakan sembuh hari di Indonesia mencapai 72.050.

Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan pada Selasa (4/8/2020), Jawa Timur pada hari ini menjadi provinsi dengan penambahan kasus sembuh dari COVID-19 tertinggi di Indonesia yaitu sebanyak 343.

Sementara itu, DKI Jakarta hari ini melaporkan penambahan kasus sembuh sebanyak 216 dan Maluku Utara mencatat terdapat 213 kasus COVID-19 yang dinyatakan sembuh.

Beberapa provinsi lain yang melaporkan penambahan kasus sembuh di kisaran angka seratus hari ini adalah Jawa Barat (170 sembuh), Sulawesi Selatan (141 sembuh), dan Jawa Tengah (100 sembuh).

Untuk kasus positif sendiri pada hari ini bertambah 1.922 sehingga jumlah COVID-19 yang terkonfirmasi di Indonesia mencapai 115.056.

Untuk kasus meninggal dunia dari kasus COVID-19 yang terkonfirmasi pada hari ini secara total mencapai 5.388 usai penambahan kasus sebanyak 86.

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya