Liputan6.com, Jakarta - Bakal calon wali kota Solo Gibran Rakabuming Raka mendatangi kediaman Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Rabu (5/8/2020).
Pertemuan kurang lebih satu setengah jam ini membahas Pilkada Solo yang akan dihadapi putra sulung Presiden Joko Widodo itu. Pada pertemuan itu, Gibran mengaku menerima wejangan dari Megawati.
Advertisement
"Banyak tapi intinya tadi ngobrol ringan sudah lama tidak silaturahmi," kata Gibran usai pertemuan.
Gibran ditemani Ketua DPC PDIP Kota Solo FX Hadi Rudyatmo. Gibran mengaku membawa makanan kesukaan Megawati sekaligus menjalin silaturahmi ke putri proklamator itu. Megawati menerima Gibran ditemani putrinya, Ketua DPP PDIP bidang politik, Puan Maharani.
"Saya terus mampir nganter oleh-oleh ke ibu. Makanan kesukaan ibu," kata Gibran.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Jenguk Keponakan
Gibran mengatakan bahwa pertemuan itu silaturahmi biasa. Dia di Jakarta juga karena sekaligus menemui keponakannya yang baru lahir.
"Kebetulan RSnya kan deket sini, jadi mampir bentar," ucapnya.
Reporter: Ahda
Sumber: Merdeka
Advertisement