Anak Ultah, Ayu Dewi Hadiahkan Taman Bermain Senilai Ratusan Juta Rupiah

Ayu Dewi dan Regi Datau sedang menyiapkan sebuah kado yang istimewa untuk anak kedua mereka.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 11 Agu 2020, 14:30 WIB
Dengan memiliki tim untuk mengurus Youtube Channelnya tersebut pastinya Ayu Dewi membuka sebuah lahan pekerjaan. Bukan hal mudah, Ayu pun tentu harus memperhatikan kesejahteraan karyawannya. (Instagram/mrsayudewi)

Liputan6.com, Jakarta - Anak kedua Ayu Dewi dan Regi Datau, Mohamad Aqlan Ukasyah, telah berulang tahun yang ketiga pada 7 Juli 2020 lalu. Perayaannya digelar secara sederhana, mengingat kini masih masa pandemi.

Tentunya, doa yang terbaik diucapkan oleh Ayu Dewi dan sang suami. Mereka pun berharap agar sang anak bisa menjadi sosok yang baik di masa depan. Menariknya, Ayu dan Regi tak memberikan kado kepada Aqlan di hari ulang tahunnya.

Namun Ayu Dewi dan Regi Datau rupanya sedang menyiapkan sebuah kado yang istimewa untuk Aqlan. Tak seperti kebanyakan orangtua, bahkan dari kalangan selebriti sekalipun, Ayu dan Regi memberikan kado berupa sebuah taman yang harganya selangit.


Rencana Bersama Suami

Bahkan, Ayu lebih mementingkan karyawannya ketimbang keperluan pribadinya. Ia lebih mengutamakan untuk hak para karyawannya. Terlebih di masa pandemic seperti sekarang ini. (Instagram/mrsayudewi)

Mengintip unggahan video di kanal Youtube MrsAyuDewi, Senin (3/8/2020), Ayu Dewi membeberkan rencananya dan suami untuk memberi kado sebuah taman yang luas kepada Aqlan.


Taman Bermain

Ayu Dewi. (Youtube MrsAyuDewi via KapanLagi)

"Jadi kemarin sudah ngobrol sama daddy-nya anak-anak, jadi si Aqlan kan ulang tahun, kita sepakat enggak ngasih kado apa-apa. Kita sepakat mau kasih kado taman bermain," ujar Ayu Dewi dalam vlog-nya.

 


Beberkan Harga

Taman luas yang diberikan sebagai kado ulang tahun Aqlan ini memakan biaya yang tak sedikit, yakni senilai ratusan juta rupiah.

Pak Muhfim selaku pengurus pembangunan playground ini menyampaikannya saat ditanya oleh seorang pria yang diminta Ayu Dewi untuk menanyakan detailnya.

 


Kata Pengurus

"Lah ini kira-kira bikin taman gini berapa ini, katanya mahal ya?" tanya pria yang utusan Ayu Dewi itu.

"Kalau dibilang mahal sih relatif ya pak, tergantung tamannya seperti apa. Kisarannya habis itu, 120 sampai 130-an (juta rupiah), lah", beber Pak Muhfim.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya