Liputan6.com, Jakarta Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Doni Monardo ternyata mendaftarkan diri menjadi relawan uji klinis tahap III vaksin COVID-19. Hal ini disampaikan oleh juru bicara Satgas COVID-19 Wiku Adisasmito.
Peran aktif Doni Monardo merupakan bukti bahwa dirinya mendukung upaya pencarian vaksin yang bakal memberikan perlindungan dari virus SARS-CoV-2.
Advertisement
"Ini adalah bentuk komitmen pemerintah mendukung bahwa kita berupaya krasa memberikan perlindungan maksimal kepada rakyat indonesia lewat program vaksinasi," kata Wiku keterangan pers pada Kamis (13/8/2020).
Selain Doni, beberapa waktu lalu Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil juga menyatakan telah mendaftarkan secara resmi menjadi relawan uji vaksin COVID-19. Ia didaftarkan secara online oleh tim kesehatannya.
Namun, pria yang karib disapa Emil ini belum mengetahui apakah lolos atau tidaknya menjadi relawan uji vaksin COVID-19 dari Sinovac.
"Kalaupun tidak, saya permaklumkan mungkin ada faktor-faktor kesehatan yang harus diperhatikan," kata Emil dalam keterangan pers dikutip Kamis (13/8/2020).
Uji klinis vaksin COVID-19 Sinovac rencananya akan melibatkan sekitar 1.620 relawan. Para relawan diharapkan berdomisili di Bandung dengan usia produktif dan kondisi sehat.
Proses pendaftaran relawan untuk mengikuti uji klinis vaksin ini dibuka sejak 27 Juli hingga 31 Agustus mendatang. Masa pendaftaran bisa lebih singkat jika kuota sudah terpenuhi.