Liputan6.com, Jakarta - Aparat kepolisian akhirnya berhasil mengidentifikasi pelaku penembakan di Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Penembakan yang menewaskan bos pelayaran berinisial ST (51) itu terjadi pada Kamis siang, 13 Agustus 2020 di Ruko Royal Gading Square, Kelapa Gading.
Advertisement
Menurut Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Budhi Herdi Susianto, ciri-ciri pelaku penembakan sudah digambarkan dalam sketsa yang dirilis pada Sabtu, 15 Agustus 2020.
Budhi mengatakan, ada dua orang terduga pelaku penambakan bos pelayaran tersebut.
"Pertama eksekutor berjenis kelamin laki laki, usia 35 tahun, kulit sawo matang, agak kurus, memakai topi dan masker," ujar Budhi, Sabtu, 15 Agustus 2020.
Berikut fakta terbaru terkait terduga pelaku dan hasil autopsi terkini korban penembakan di Kelapa Gading, Jakarta Utara dihimpun Liputan6.com:
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
2 Pelaku Miliki Ciri Berbeda
Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Budhi Herdi Susianto menerangkan, penyidik mendapatkan gambaran wajah terduga pelaku penembakan di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Gambaran tersebut didapat setelah memeriksa sejumlah saksi mata dan menganalisis rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian.
Penyidik kemudian meminta bantuan ke Inafis dan Puslabfor untuk membuat sketsa wajah pelaku.
Budhi mengungkapkan ciri-ciri fisik dua orang yang diduga sebagai pelaku penembakan.
"Pertama eksekutor berjenis kelamin laki laki, usia 35 tahun, kulit sawo matang, agak kurus, memakai topi dan masker," ujar Budhi, Sabtu, 15 Agustus 2020.
"Kedua pelaku yang menunggu eksekutor yakni laki laki usia 45 tahun, gemuk, dan berambut ikal. Saat kejadian menggunakan motor warna hitam," sambung dia.
Advertisement
Harapkan Bantuan Masyarakat
Budhi mengharapkan masyarakat turut membantu melaporkan jika ada yang melihat gambar yang diduga pelaku penembakan tersebut.
"Kepada seluruh warga masyarakat agar dapat menghubungi hotline kami sehingga dapat membantu memudahkan kami untuk segera mengungkap pelaku atas penembakan tersebut," ucap dia.
Nomor telepon hotline yang dimaksud adalah 08118569696.
Tak Temukan Peluru di Tubuh Korban
Polisi telah melakukan autopsi terhadap jenazah ST (51), pengusaha di bidang pelayaran yang menjadi korban penembakan orang tidak dikenal (OTK) di Kelapa Gading.
Hasilnya, korban dinyatakan meninggal dengan sejumlah luka tembak di tubuhnya. Namun tim dokter forensik tak menemukan satupun proyektil yang bersarang di tubuh korban.
"Hasil autopsi dinyatakan korban meninggal akibat luka tembak, namun demikian tim dokter tidak menemukan proyektil," kata Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Budhi Herdi Susianto.
Budhi mengatakan, penyidik dari Satuan Reskrim Polres Metro Jakarta Utara dibantu Resmob Polda Metro Jaya, dan Tim Pusat Indonesia Automatic Fingerprint Identification System (Pusinafis) Mabes Polri kemudian berupaya mencari selongsong dan proyektil.
Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) pun dilakukan dua kali. Budhi mengatakan, petugas menemukan barang bukti berupa empat selongsong dengan kaliber 380 dan satu proyektil.
"Diduga berasal dari senjata yang digunakan pelaku," jelas Budhi.
Advertisement