Berjumlah Terbatas, Petugas Upacara HUT ke-75 RI di Istana Hanya 67 Orang

Istana mengonfirmasi, bukan hanya jumlah peserta hadir dibatasi, namun juga petugas upacara.

oleh Muhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 16 Agu 2020, 16:42 WIB
Anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) bersiap untuk menaikkan bendera merah putih saat Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi 17 Agustus di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Senin (17/8/2015). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Upacara peringatan HUT ke-75 RI akan dilangsungkan besok di Istana Negara Jakarta. Istana mengonfirmasi, bukan hanya jumlah peserta hadir dibatasi, namun juga petugas upacara. Menurut surat edaran menteri sekretaris negara, petugas upacara di Istana, total hanya berjumlah 67 orang.

Rinciannya, satu orang Komandan upacara. Tiga orang pangibar bendera pusaka. Diketahui mereka berasal dari cadangan Paskibraka tahun 2019.

Kemudian, 20 orang pasukan upacara: 20 orang terdiri dari TNI/Polri. Selanjutnya, 24 orang korps musik, dua orang pembawa acara, dan 17 orang anggota TNI sebagaipsukan pelaksana tembakan kehormatan saat detik-detik proklamasi kemerdekaan.

Surat edaran tersebut menegaskan, bahwa seluruh petugas upacara HUT RI wajib memakai masker dan tetap mematuhi protokol kesehatan yang ketat.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Berlangsung di Lapangan Istana Merdeka

Sebagai informasi, upacara peringatan proklamasi kemerdekaan Indonesia dilangsungkan di Lapangan Istana Merdeka, Jakarta, Senin (17/8).

Upacara dimulai pukul 10.00 WIB. Upacara penurunan bendera sang Merah Putih berlangsung pukul 17.00 WIB.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya