Di-bully karena Berhijrah, Five Vi Siap Lapor Polisi

Ada pihak yang tak menyambut baik langkah Five Vi berhijrah.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 16 Agu 2020, 20:30 WIB
Ada pihak yang tak menyambut baik langkah Five Vi berhijrah.

Liputan6.com, Jakarta Artis Five Vi telah berhijrah untuk menjadi muslim yang lebih baik. Saat ini ia telah menutup auratnya dengan hijab, bahkan juga mengenakan cadar.

Meski ini adalah sebuah langkah positif, namun rupanya tak semua pihak menyambut dengan baik. Ia bahkan menjadi korban perundungan warganet. Hal ini diungkap Five Vi melalui akun Instagram pribadinya.

"Hari ini aku sedih banget telah di-bully seseorang akan pilihan hidupku yang telah berhijrah ke jalan Allah Jalla Jalalu," tulis Five Vi di Instagramnya, Minggu (16/8/2020).


Unggah Foto Lama

[Foto: Instagram Five Vi]

Menurut pengakuannya, ada warganet yang mengunggah foto-fotonya semasa belum berhijrah. Ibunda Bilqis M Meliska tersebut merasa tak nyaman dengan perbuatan itu.

"Akun ini telah memosting foto-foto lama aku dengan membandingkan penampilanku sekarang dengan menjadi muslimah sejati," tuturnya.


Lapor Polisi

[Foto: Instagram Five Vi]

Karena sudah merasa terganggu, Five Vi berniat melaporkan warganet tersebut ke pihak yang berwajib. Ia ingin menyelesaikan masalah ini lewat jalur hukum.

"Saudara-saudaraku seiman bantu sebisamu dalam membela kebenaran, atau bantu aku dalam melaporkan hal ini dalam penyalahgunaan UUD ITE," ia mengakhiri unggahannya.


Awal Hijrah

Sementara itu, Five Vi juga sempat menceritakan awal mulanya berhijrah. Itu dimulai saat ia mengingat kematian. Artis 40 tahun ini juga merasa bawa hatinya sangat hampa.

"Terus kadang merasa pengin kayak bosan sama dunia yang kayaknya gini doang. Aku ngerasa dunia tuh hampa, terus banyak fitnah, aku udah nggak cocok sama dunia entertain. Karena sekarang berlomba-lomba menaikan hal negatif untuk tenar," kata dia belum lama ini.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya