Cerita Unik Perempuan Kembar Identik yang Juga Menikahi Pria Kembar Identik

Sepasang perempuan kembar identik itu kini tengah menantikan kehadiran buah hati mereka.

oleh Putu Elmira diperbarui 18 Agu 2020, 01:01 WIB
Cerita unik saudara perempuan yang kembar identik juga menikahi pria yang kembar identik. (dok. Instagram @salyerstwins/https://www.instagram.com/p/CCON4B6lNog/

Liputan6.com, Jakarta - Kisah pernikahan unik datang dari saudara perempuan kembar identik, Brittany dan Briana Salyers yang menikahi pria kembar identik, Josh dan Jeremy Slayers. Brittany dan Briana kini juga sama-sama tengah mengandung.

Dilansir dari laman People, Senin (17/8/2020), pasangan kembar identik ini membagikan kabar bahagia itu dalam sebuah unggahan di Instagram dengan bertema Baywatch. Mereka pertama kali jadi sorotan ketika tampil di channel televisi TLC, Our Twinsane Wedding.

"Coba tebak, kedua pasangan ini sedang hamil," tulis mereka saat berpose di sisi Josh dan Jeremy yang berpakaian layaknya penjaga pantai. Sementara Brittany dan Briana memamerkan perut merekaa yang membuncit dalam balutan baju renang one-piece bertuliskan "Baby Watch".

"Kami sangat senang dan bersyukur bisa berbagi berita kehamilan dengan Anda semua. Anak-anak kita tidak hanya akan menjadi sepupu, tetapi juga saudara kandung genetik dan kelipatan kuartener! Tidak sabar untuk bertemu mereka dan mereka bertemu satu sama lain," lanjut keterangan itu.

Kabar bahagia ini hadir hampir dua tahun setelah pasangan tersebut menikah bersama di Twins Days Festival, Twinsburg, Ohio, tempat mereka pertama kali bertemu setahun sebelumnya. Mereka menikah dengan pendeta kembar identik dalam upacara bertema "Twice Upon a Time".

Saat itu, Britanny yang menikah dengan Josh, mengatakan kepada People, bahwa mereka senang tinggal di rumah yang sama dan membesarkan anak-anak mereka bersama. "Saat kami memiliki anak, anak saya dan Josh akan menjadi saudara kandung dari anak Briana dan Jeremy," katanya.

"Meskipun mereka sepupu, secara teknis mereka adalah saudara kandung. Kami membayangkan ini akan menjadi seperti dua ibu dan dua ayah yang semuanya membesarkan keluarga kami bersama," tambahnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Bahagia

Cerita unik saudara perempuan yang kembar identik juga menikahi pria yang kembar identik. (dok. Instagram @salyerstwins/https://www.instagram.com/p/B3H67k5FIvy/?hl=en

Saudara perempuan kembar identik ini telah lama akrab dengan subkultur kembar, berpakaian senada, hingga kencan ganda. Mereka tidak masalah ketika merencanakan pernikahan bersama.

"Benar-benar dongeng yang menjadi kenyataan. Menikah dengan anak kembar adalah sesuatu yang sangat penting bagi kami. Bahkan saat kami masih kecil, saya masih ingat saat di taman kanak-kanak, mengetahui bahwa itulah yang kami lihat sendiri," kata Briana.

"Kami tahu bahwa peluangnya sangat langka. Bintang-bintang harus sejajar agar impian kami menjadi kenyataan. Saya bisa menikah dengan pria impian saya dan pada saat yang sama saya bisa melihat ke samping saya dan melihat saudara kembarku menikahi pria impiannya," kata Brittany.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya