Liputan6.com, Jakarta - Mongol Stres terlihat berada di tengah-tengah keluarga Piwaners, anggota komunitas keluarga besar Pajero Indonesia ONE (PI-ONE) pada perayaan HUT RI ke-75, Senin (17/8/2020) lalu.
Komedian yang terkenal sebagai komika stand up comedy ini, tampil secara khusus untuk menghibur PI-ONE yang berulang tahun ke-7 pada 17 Agustus 2020 lalu. Ciri khas Mongol Stres pun terlihat dalam acara ini.
Baca Juga
Advertisement
Dalam acara ini, Mongol Stres menghidupkan tema "Tetap Solid dan Guyub Turut Merajut Nusantara" yang diusung oleh PI-ONE.
Berhasil Mengocok Perut
Kehadiran pria bernama asli Rony Imannuel ini terbukti sanggup menghibur pada malam pengukuhan chapter baru PI-ONE, yakni Chapter Tadulako, Sulawesi Tengah.
Mongol berhasil mengocok perut para pengurus dan anggota keluarga Piwaners. Acara ini juga sekaligus menjadi pengukuhan pengurus Chapter Tirtayasa, Chapter Patriot, dan Chapter Tangerang Raya.
Advertisement
Bangga
"Saya selalu bangga kalau ada sesuatu berbentuk komunitas. Seperti komunitas Pajero Indonesia ONE ini yang juga merupakan bagian dari kekeluargaan. Kita tidak jadi egosentrin. Karena kalau kita dalam satu komunitas kita bisa berteman banyak. Punya selera dan hobi yang sama," ujar Mongol kepada wartawan.
Mewawancarai
Selain menghibur, Mongol juga berkesempatan untuk mewawancarai Ketua Umum Pajero Indonesia ONE, Rwahyu Haryadi secara spontan.
Tak dibekali daftar pertanyaan, Mongol tetap lancar mewawancarai Ketum PI-ONE seputar agenda HUT PI-ONE. Seperti salah satunya adalah agenda Safety Driving yang bekerjasama dengan Polres Cilegon.
Advertisement
Upacara Bendera
Setelah menghibur, seluruh pengurus dan anggota PI-ONE melaksanakan upacara bendera. Mongol mengaku ingin sekali mengikuti upacara 17 Agustus. Namunkarena ia memiliki agenda manggung di lain tempat, terpaksa Mongol tak bisa bergabung bersama para Piwaners.
"Sebetulnya saya ingin sekali ikutan upacara 17 Agustus bersama para anggota Pajero Indonesia ONE. Tapi karena ada jadwal manggung di tempat lain terpaksa jadi enggak bisa. Saya juga pengin ikutan lomba bersama keluarga Pajero sebenarnya," imbuh Mongol.
Digelar Dua Hari
Acara HUT Pajero Indonesia ONE digelar selama 2 hari, Minggu (16/8/2020) dan Senin (17/8/2020). Acara ditandai dengan serangkain kegiatan antara lain, safety driving, gladi resik upacara bendera, perlombaan keluarga Piwaners dalam rangka memperingati HUT RI.
Terdapat juga malam peresmian chapter Tadulako, Sulses, pengukuhan Chapter Tirtayasa, Chapter Patriot Bekasi dan Chapter Bogor Raya, upacara bendera 17 Agustus, tumpengan dan ditutup dengan rolling thunder mengelilingi ruas jalan di kota Cilegon.
Advertisement
Tetap Sesuai Protokol Kesehatan
"Dalam rangka HUT RI ke-75 dan HUT PI-ONE ke-7, kami tadi sudah melaksanakan safety driving bersama Polres Cilegon. Jadi ini sebenarnya acaranya Polres Cilegon menggandeng kami komunitas Pajero Indonesia ONE (PI-ONE)," ujar Rwahyu Haryadi di dermaga Indah Kiat, Merak, Banten.
Seluruh kegiatan mengikuti protokal kesehatan Covid-19 yang dianjurkan pemerintah.
"Jadi kita tetap jaga jarak dan selalu memakai masker. Dan pada kesempatan ini juga kami melakukan branding kendaraan kami dengan tema 'Adaptasi Kebiasaan Baru'. Tujuan kami di sini untuk membantu pemerintah untuk mensosialisasikan adaptasi kebiasaan baru dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini," tutup Rwahyu.