Liputan6.com, Jakarta Cek Fakta Liputan6.com mendapati Klaim telah diterbitkan uang baru pecahan 11 ribu triliun bergambar kodok.
Klaim telah diterbitkan uang baru pecahan 11 ribu triliun bergambar kodok tersebut muat akun Facebook Haji Herman kemudian dibagikan ke grup Plangan Plongo, pada 18 Agustus 2020.
Advertisement
Unggahan akun Facebook Haji Herman tersebut berupa foto uang dengan angka "11.000.000. 000.000.000" dengan tulisan dibawahnya "sebelas ribu trilyun".
Foto yang diunggah tersebut diberi keterangan sebagai berikut:
"Alhamdulillah kkuar juga uang trbaru".
Benarkah telah diterbitkan uang baru pecahan 11 ribu triliun bergambar kodok? Simak penelusuran Cek Fakta Liputan6.com.
Penelusuran Fakta
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri klaim telah diterbitkan uang baru pecahan 11 ribu triliun bergambar kodok dengan menjadikan foto Klaim uang yang diunggah sebagai bahan penelusuran menggunakan Yandex.
Penelusuran mengarah pada sejumlah situs pinterest.ru dengan akun Carmen Laura. Akun tersebut memuat gambar animasi kodok yang ada dalam klaim uang baru pecahan 11 ribu triliun.
Penelusuran juga mengarah pada unggahan akun Twitter @senja_lone, pada 27 Juli 2020.
Akun tersebut mengunggah foto uang 11 triliun yang identik dengan klaim. Namun foto tersebut tidak terdapat gambar kodoknya.
Foto yang yang diungah akun Twitter @senja_lone dijadikan bahan penelusuran menggunakan Yandex.
Penelusuran mengarah pada artikel berjudul "10 Reaksi warganet ikutan #pamit ini bikin nyengir" yang dimuat situs brilio.net, pada 31 Juli 2020.
Dalam situs tersebut terdapat foto uang yang identik dengan unggahan akun Twitter @senja_lone, namun dengan nominal Rp 100 ribu dengan gambar Soekarno Hatta.
Cek Fakta Liputan6.com kemudian menemukan artikel yang menjelaskan mengenai uang rupiah baru yang dikeluarkan pemerintah melalui Bank Indonesia pada 17 Agustus 2020. Adalah artikel berjudul "Uang Baru Rupiah Pecahan Rp 75 Ribu Resmi Meluncur, Dicetak 75 Juta Lembar" yang dimuat situs Liputan6.com pada 17 Agustus 2020.
Artikel situs liputan6.com menyebutkan Pemerintah resmi meluncurkan uang baru Rupiah dengan pecahan nominal Rp 75 ribu. Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani menuturkan jika penerbitan uang baru dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia ke-75 tahun.
Uang baru ini dicetak dalam bentuk kertas sebanyak 75 juta lembar, yang bisa menjadi koleksi masyarakat. Sehingga total yang dicetak pemerintah senilai Rp 5,62 triliun.
"75 juta yang dicetak ditandatangani Menkeu selaku wakil pemerintah dan Gubernur BI," ujar Sri Mulyani dalam "Peresmian Pengeluaran Uang Peringatan Kemerdekaan 75 Tahun Republik Indonesia" bersama Gubernur Bank Indonesia yang dilakukan secara virtual, Senin (17/8/2020).
Advertisement
Kesimpulan
Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, klaim telah diterbitkan uang baru pecahan 11 ribu triliun bergambar kodok tidak benar.
Foto uang klaim tersebut merupakan hasil editan dari uang pecahan Rp 100 ribu.
Tentang Cek Fakta Liputan6.com
Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama puluhan media massa lainnya di seluruh dunia.
Cek Fakta Liputan6.com juga adalah mitra Facebook untuk memberantas hoaks, fake news, atau disinformasi yang beredar di platform media sosial itu.
Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi yang tersebar di masyarakat.
Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.
Advertisement