Piala AFC U-16 dan U-19 Terancam Ditunda karena COVID-19, Bagaimana Nasib Timnas Indonesia?

Federasi Sepakbola Asia (AFC) telah mengirim surat kepada para federasi sepakbola dibawah naungannya untuk mengkaji kemungkinan penjadwalan ulang Piala AFC U-16 dan U-19 akibat belum meredanya COVID-19

oleh Liputan6.com diperbarui 27 Agu 2020, 13:50 WIB
AFC. (Bola.com/AFC)

Liputan6.com, Jakarta - Konfederasi Sepakbola Asia (AFC) tengah mengkaji ulang pelaksanaan Piala AFC U-16 dan U-19 2020 . Kemungkinan besar, dua kompetisi itu akan ditunda kembali akibat pandemi COVID-19 yang tak kunjung mereda. Padahal saat ini PSSI tengah mempersiapkan timnas Indonesia menghadapi dua event ini. 

“AFC telah mengirim surat kepada para federasi sepakbola dibawah naungannya untuk mengkaji kemungkinan penjadwalan ulang Piala AFC U-16 dan U-19 yang akan digelar di Bahrain dan Uzbekistan,” demikian pernyataan Federasi Sepakbola Uzbekistan (UFA) melalui situs resminya.

Uzbekistan sendiri sebenarnya sudah bersiap untuk menyambut Piala AFC U-19 pada 14-31 Oktober mendatang. Pemerintah sudah menggelontorkan dana dan membuka program relawan untuk membantu menyukseskan acara ini. Timnas Indonesia U-19 juga dijadwalkan untuk ikut dalam turnamen ini. 

Namun, apabila beberapa negara peserta menginginkan menunda perhelatan, Uzbekistan tidak bisa melakukan banyak hal. Semua keputusan berada di tangan AFC saat ini.

Menanggapi hal tersebut, Komite Eksekutif AFC akan mengambil keputusan yang tepat terkait masalah ini. AFC akan merundingkan kembali dan mengumumkan secepatnya apabila ada perubahan jadwal.

Simak Video Menarik Berikut Ini


Timnas U-19 Tengah Bersiap

Pemain Timnas Indonesia U-19 berpose bersama jelang melawan Korea Utara pada kualifikasi Grup K Piala AFC U-19 2020 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (10/11/2019). Laga berakhir imbang 1-1. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Seiring berhembusnya kabar terkait penundaan Piala AFC U-19, Timnas Indonesia U-19 sendiri tengah bersiap untuk menjalani pemusatan latihan (TC) di Kroasia pada awal September mendatang.

Bagas Kaffa dan kawan-kawan akan menjalani serangkaian laga uji coba untuk mematangkan skema permainan jelang perhelatan Piala AFC U-19. Selain itu, mereka juga akan belajar beradaptasi dengan suhu dan cuaca disana yang tidak jauh berbeda dengan Uzbekistan.


Timnas U-16 Sudah Menggelar TC

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menyebut Timnas Indonesia U-16 punya kualitas untuk bersaing dengan peserta lainnya di Piala AFC 2020. (dok. PSSI)

Pada awal bulan Agustus, pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti Tukiman, memanggil kembali 30 pemain untuk melakukan TC di Bekasi. Bima Sakti ingin mematangkan pola permainan anak asuhnya yang akan mengikuti Piala AFC U-16 November mendatang.

Marcel Januar Putra dan kawan-kawan bahkan telah menggelar dua laga uji coba pada bulan ini dan semua berbuah kemenangan. Timnas U-16 telah menggelar uji coba melawan SSB POR Uni Bandung pada pekan lalu dan berhasil menang 2-0.

Kemudian, Timnas Indonesia U-16 baru saja menang 4-1 atas Asosiasi Kota Bandung U-18 pada tempo hari lalu.


Terancam Tidak Ada Agenda

Sebelumnya, Timnas senior Indonesia mengkahiri TC di Jakarta akibat ditundanya kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala AFF 2020. Apabila Piala AFC U-16 dan U-19 2020 akan ditunda dalam jangka waktu lama, skuat Garuda Muda kemungkinan besar akan bernasib sama dengan para pemain seniornya.

Timnas Indonesia U-16 dan U-19 kemungkinan akan dipulangkan ke klub masing-masing apabila Piala AFC U-16 dan U-19 2020 resmi ditunda.

 

Penulis

Dzaky Nurcahyo

Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya