Polsek Ciracas Diserang, 2 Mobil Dibakar dan Kaca Dipecahkan

Dalam penyerangan tersebut, dua orang dilaporkan terluka. Mereka kini dibawa ke rumah sakit.

oleh Muhammad Ali diperbarui 29 Agu 2020, 08:54 WIB
Kantor Polsek Ciracas JakartaT Timur. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Ratusan orang menyerang kantor Polsek Ciracas, Jakarta Timur, pada Sabtu dinihari, 29 Agustus 2020. Para penyerang tersebut menyerang secara brutal dengan merusak sejumlah fasilitas kantor tersebut.

"Iya diserang pada tengah malam tadi. Ada sekitar 100 orang," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol. Yusri Yunus saat dikonfirmasi Liputan6.com, Sabtu (29/8/2020).

Dia menuturkan, akibat penyerangan Polsek Ciracas, fasilitas milik Polsek mengalami kerusakan. Kaca di ruangan kantor polisi tersebut pun pecah.

"Merusak kaca di Polres, dipecahkan. 2 mobil yang diparkir, dibakar sedikit. Mobil patroli, tapi nggak hangus," ujar dia.

Dalam penyerangan tersebut, dua orang dilaporkan terluka. Mereka kini dibawa ke rumah sakit. "Dirawat di RS Polri Kramat Jati," kata dia.

Untuk mengungkapkan penyerangan kantor Polsek Ciracas ini, polisi saat ini melakukan olah TKP. "Pak Kapolda Metro dan Pangdam Jaya sudah di TKP," ujar dia.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya