Jempol Panjang Bintang TikTok Ini Bikin Takut hingga Penasaran

Video memamerkan jempol panjang pemuda ini telah ditonton lebih dari 1,1 juta orang di TikTok.

oleh Liputan6.com diperbarui 31 Agu 2020, 17:00 WIB
THUMBNAIL jempol

Liputan6.com, Washington D.C - Pina, pria berusia 21 tahun asal Amerika ini mengejutkan banyak orang karena memiliki ukuran jempol tangan yang tak biasa. Ibu jari kanannya dilaporkan sepanjang 13,97 cm. 

Video dirinya memamerkan jempol yang panjang telah ditonton lebih dari 1,1 juta orang di TikTok.

Pina mengetahui awal dirinya bisa memanjangkan jempolnya dari ukuran normal 5 cm hingga 13.97 cm ketika masih remaja. 

"Saya hanya menempatkan jempol saya, dengan cara melepasnya dari sendi supaya terlihat lebih panjang," tuturnya kepada Buzzfeed seperti dikutip dari NZ Herald, Senin (31/8/2020). 

"Dokter saya mengatakan itu tidak normal, tetapi tidak dapat secara resmi menghubungkannya dengan kondisi medis yang diketahui."

Dia sudah memiliki jari-jari yang panjang, dan ketika dirinya memanjangkan jempolnya, itu terlihat gila. 

"Ini sangat aneh di tangan saya," tutur Pina kepada Boston.com.

"Jari-jari ini keluar dari tempatnya. Semua jari saya panjang, jadi ketika saya mengulurkan tangan terlihat normal. Tapi ketika saya melakukannya, itu terlihat gila. "

Mengulurkan jempolnya tidak menimbulkan rasa sakit, dan telah membuat videonya ditonton jutaan kali di TikTok, tempat ia membagikan video mengenai jempolnya yang menarik itu.


Banyak yang Tak Percaya Jempolnya Nyata

"Ketika saya mengunggah video pertama saya ke TikTok, saya tidak tahu saya akan mendapat perhatian semacam ini (banyak ditonton dari orang). Orang-orang memiliki reaksi beragam, seperti jijik, ketakutan, atau penasaran," kata Pina kepada Buzzfeed.

Dia bercanda bahwa itu adalah kekuatan super miliknya yang tidak berguna, dan menggunakan TikTok untuk menjawab pertanyaan seperti: "Mengapa Anda bukan juara dunia gulat ibu jari ???"

Banyak orang di internet tidak percaya dengan jempol milik Pina. 

Sehingga muncul beberapa komentar seperti  "Bagaimana orang ini mengubah ibu jarinya menjadi lebih panjang dan para ilmuwan tidak mengambil DNA-nya. Ada juga yang lain menambahkan: "Aneh rasanya saya ingin melihat ibu jarinya tumbuh saat di bawah sinar-X atau semacamnya."

"Tapi seperti bagaimana jarimu memperbaiki dirinya sendiri," tanya yang lain.

Reporter: Yohana Belinda

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya