Kerjakan Soal Cerita Matematika, Jawaban Bocah Ini Bikin Tepuk Jidat

Baru-baru ini viral sebuah potret yang menunjukkan seorang siswa mengerjakan soal MTK dengan jawaban tak biasa.

oleh Camelia diperbarui 08 Sep 2020, 12:00 WIB
Foto: Twitter/@finrul

Liputan6.com, Jakarta - Matematika menjadi salah satu mata pelajaran yang dikatakan sulit bagi para siswa. Tak heran jika banyak siswa yang mengaku tak menyukai mata pelajaran tersebut.

Ini lantaran kamu membutuhkan ketelitian untuk mengerjakannya matematika. Belum lagi banyak rumus yang harus dihapalkan untuk bisa menyelesaikan soal.

Tak hanya angka, ada juga soal cerita matematika yang mengandalkan logika dan penalaran yang baik ketika mengerjakan.

Baru-baru ini viral sebuah potret yang menunjukkan seorang siswa mengerjakan soal matematika dengan jawaban tak biasa.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Soal cerita Matematika

Foto: Twitter/@finrul

Akun Twitter @finrul mengunggah sebuah foto soal cerita matematika bagi siswa Sekolah Dasar (SD). Dalam foto yang diunggah Minggu (6/8/2020), itu terlihat ada tiga soal cerita yang harus diselesaikan.

Soal pertama dan kedua merupakan soal pengurangan dan telah diselesaikan dengan baik. Namun, ada hal yang berbeda yang terlihat pada jawaban soal ketiga.


Jawaban tak biasa

Foto: Twitter/@finrul

Soal ketiga berbunyi “Ibu membeli 3 telur, ibu akan membuat kue. Apa yang harus dilakukan ibu agar telur itu tidak habis?”

Tak disangka, siswa yang tak diketahui namanya tersebut memberikan jawaban tak terduga.

“Tidak usah bikin kue, pertanyaannya aneh,” jawabnya.


Komentar warganet

Rupanya jawaban siswa tersebut mencuri perhatian warganet. Tak sedikit yang kemudian memberikan komentarnya. Sebagian besar mengatakan apa yang ditulis siswa tersebut tak sepenuhnya salah. 

"Adiknya gak salah lho, itu sudut pandang yang bagus, lagian soalnya juga aneh gak terkonsep dengan baik jadi jawabannya bisa sesuai perspektif masing-masing lol," tulis akun @Topekhanbeondeo. 

"Gue dari SD sampe SMA sering frustrasi sama tipe soal kayak gini, narasinya kacau, tapi dipaksa ngerjain," timpal @Dhikalicious.

"Emang iya sih... Kalo ga mau telurnya abis, ya langsung beli kue jadi aja," komentar @txtdriay.

"Yawda kalo gitu bikin kuenya tanpa telur bun, banyak kok resepnya di cookpad. Solusi terpecahkan, telur bunda tidak habis dan tetap bisa membuat kue," ujar @diajengsafitri.

"Ya bener dong???? Pertanyaannya emang aneh," tambah @smollielia.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya