Liputan6.com, Jakarta - Jawa Timur masih mencatatkan tambahan pasien positif Corona COVID-19. Tercatat ada tambahan pasien positif sebanyak 362 orang pada Jumat, 11 September 2020.
Ada tambahan pasien baru Corona COVID-19, total kasus positif menjadi 37.455 orang. Tambahan harian pasien baru COVID-19 terbanyak di Surabaya yang mencapai 67 orang, Kota Malang sebanyak 37 orang, dan Kabupaten Sidoarjo sebanyak 32 orang.
Pasien dinyatakan sembuh dari COVID-19 bertambah 284 orang di Jawa Timur. Total pasien dinyatakan sembuh dari COVID-19 mencapai 29.562 orang. Tambahan pasien sembuh dari COVID-19 terbanyak dari Surabaya yang mencapai 70 orang, Kabupaten Sidoarjo sebanyak 50 orang, dan Kabupaten Gresik sebanyak 33 orang.
Baca Juga
Advertisement
Di satu sisi, pasien meninggal karena COVID-19 bertambah 29 orang. Total pasien meninggal karena COVID-19 di Jawa Timur tembus 2.717 orang. Pasien meninggal di Surabaya bertambah empat orang menjadi 980 orang, Kabupaten Banyuwangi bertambah empat orang menjadi 29, dan Kota Malang bertambah empat orang menjadi 140 orang.
Sementara itu, pasien dirawat sebanyak 5.176 orang dan kasus suspek sebanyak 7.854 orang.
Berikut perkembangan Corona COVID-19 di Jawa Timur pada Jumat, 11 September 2020 dikutip dari instagram @jatimpemprov:
Terkonfirmasi: 37.455 orang
Sembuh: 29.582 orang
Meninggal: 2.717 orang
Dirawat: 5.176 orang
Suspect: 7.854 orang
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Sebaran Wilayah
Kota Surabaya: 12.994 orang (sembuh 10.693 orang, meninggal 980 orang)
Kab. Sidoarjo: 5.648 orang (sembuh 4.441 orang, meninggal 385 orang)
Kab. Gresik: 2.888 orang (sembuh 2.387 orang, meninggal 181 orang)
Kota Malang: 1.568 orang (sembuh 1.032 orang, meninggal 140 orang)
Kab. Pasuruan: 1.251 orang (sembuh 866 orang, meninggal 146 orang)
Kab. Banyuwangi: 974 orang (sembuh 211 orang, meninggal 29 orang)
Kab. Malang: 825 orang (sembuh 695 orang, meninggal 52 orang)
Kab. Jombang: 709 orang (sembuh 575 orang, meninggal 68 orang)
Kab. Mojokerto: 680 orang (sembuh 574 orang, meninggal 26 orang)
Kab. Kediri: 641 orang (sembuh 543 orang, meninggal 38 orang)
Kab. Jember: 645 orang (sembuh 535 orang, meninggal 46 orang)
Kab. Probolinggo: 598 orang (sembuh 449 orang, meninggal 30 orang)
Kota Pasuruan: 544 orang (sembuh 375 orang, meninggal 62 orang)
Kab. Lamongan: 459 orang (sembuh 321 orang, meninggal 59 orang)
Kab. Bangkalan: 463 orang (sembuh 332 orang, meninggal 60 orang)
Kab. Blitar: 458 orang (sembuh 383 orang, meninggal 34 orang)
Kab. Bondowoso: 479 orang (sembuh 419 orang, meninggal 6 orang)
Kab Tuban: 426 orang (sembuh 317 orang, meninggal 55 orang)
Kota Mojokerto: 396 orang (sembuh 337 orang, meninggal 26 orang)
Kab. Bojonegoro: 384 orang (sembuh 293 orang, meninggal 43 orang)
Kab. Situbondo: 377 orang (sembuh 329 orang, meninggal 24 orang)
Advertisement
Sebaran Wilayah Lainnya
Kota Probolinggo: 376 orang (sembuh 289 orang, meninggal 17 orang)
Kab. Nganjuk: 357 orang (sembuh 255 orang, meninggal 42 orang)
Kab. Sumenep: 323 orang (sembuh 275 orang, meninggal 14 orang)
Kota Batu: 330 orang (sembuh 257 orang, meninggal 26 orang)
Kab. Tulungagung: 321 orang (sembuh 288 orang, meninggal 3 orang)
Kab. Pamekasan: 309 orang (sembuh 251 orang, meninggal 30 orang)
Kab. Ponorogo: 311 orang (sembuh 260 orang, meninggal 11 orang)
Kab. Magetan: 286 orang (sembuh 203 orang, meninggal 14 orang)
Kab. Sampang: 237 orang (sembuh 203 orang, meninggal 13 orang)
Kab. Lumajang: 276 orang (sembuh 163 orang, meninggal 24 orang)
Kab. Trenggalek: 215 orang (sembuh 196 orang, meninggal 6 orang)
Kota Kediri: 164 orang (sembuh 127 orang, meninggal 8 orang)
Kota Blitar: 139 orang (sembuh 124 orang, meninggal 7 orang)
Kota Madiun: 97 orang (sembuh 79 orang, 3 orang)
Kab. Ngawi: 101 orang (sembuh 74 orang, meninggal 2 orang)
Kab. Pacitan: 95 orang (sembuh 82 orang, meninggal 2 orang)
Kab. Madiun: 92 orang (sembuh 76 orang, meninggal 5 orang)
Anak Buah Kapal: 19 orang, sembuh 19 orang (kasus konfirmasi yang diindentifikasi di salah satu kapal angkutan barang yang saat ini berada di perairan Provinsi Jawa Timur)
RS Lapangan Indrapura: sembuh 234 orang