Liputan6.com, Kupang - Pulau Semau, Kabupaten Kupang, NTT memiliki banyak lokasi wisata unggulan yang saat ini sedang dikembangkan Pemprov NTT.
Salah satu wisata yang menjadi destinasi baru favorit dalam Anugerah Pesona Indonesia (API) 2020 yakni, Pantai Liman. Selain memiliki wisata bahari, salah satu wisata unik di tempat lahir Gubernur NTT, Viktor Laiskodat ini yaitu, kolam Ui' Simu di Desa Otan, Kecamatan Semau.
Baca Juga
Advertisement
Kolam yang lebarnya kira-kira 15x10 meter ini memiliki air yang sangat jernih. Kolam ini dikelilingi pohon-pohon rindang yang membuat teduh suasana alam.
Uniknya, di kolam ini terdapat 12 ekor penyu yang hidup bebas di dalam air. Airnya yang jernih, membuat pengunjung bebas menyaksikan penyu-penyu itu bermain.
Uniknya kolam Ui' Simu membuat wisatawan lokal ramai berdatangan di lokasi ini saat liburan. Belum ada fasilitas penunjang di lokasi ini. Kolam tersebut masih dibiarkan alami dan jauh dari sentuhan manusia.
"Masih alami, belum ada sentuhan. Akses jalan juga belum dibenahi. Jika sudah diperbaiki, akan dikelola pemdes setempat," ujar tokoh pemuda setempat, Charlens Bising kepada wartawan, Sabtu (12/9/2020).
Menurut dia, topografi Pulau Semau yang tandus membuat warga sekitar sering mengalami krisis air di musim kemarau. Untuk kebutuhan air mandi, warga setempat memanfaatkan kolam U'i Simu.
"Semau ini kering, sehingga jika ada sumber air maka menjadi berkah bagi warga," dia menandaskan.