Liputan6.com, Jakarta - Mandiri Utama Finance (MUF) memperluas layanan pembiayaan kepemilikan kendaraan bermotor dengan menghadirkan skema syariah. Dalam menjalankan layanan ini, MUF bersinergi dengan PT Bank Syariah Mandiri (Mandiri Syariah).
Sinergi tersebut diperkuat dengan penandatanganan perjanjian kerjasama perihal penyaluran pembiayaan secara joint financing, optimalisasi customer base, serta perluasan jaringan pemasaran MUF. Menariknya, jenis kendaraan yang dibiayai beragam, mulai dari mobil baru, mobil bekas, dan motor baru.
Baca Juga
Advertisement
"Tujuan yang tak kalah penting dari sinergi ini adalah untuk meningkatkan peranan bank syariah dalam peningkatan literasi keuangan syariah sesuai amanah Pemerintah Republik Indonesia sehingga berdampak pada perekonomian nasional," terang Direktur Finance, Strategy & Treasury Mandiri Syariah Ade Cahyo Nugroho dalam keterangan resminya.
Menurut Ade, sinergi dan kolaborasi antar anak perusahaan Bank Mandiri ini diyakini dapat menunjang pertumbuhan bisnis bagi kedua pihak dengan memanfaatkan core competence masing-masing perusahaan.
“Setiap perusahaan memiliki core competence. Sampai dengan Juni 2020 Mandiri Syariah memiliki kekuatan DPK yang sangat baik khususnya tabungan yang mencapai Rp42,52 triliun atau tumbuh 17,04 persen YoY," katanya.
"Hal Ini menyebabkan Mandiri Syariah memiliki kekuatan likuiditas yang bisa disinergikan dengan MUF. Kerjasama ini juga implementasi core values BUMN yaitu AKHLAK khususnya poin terkait kolaboratif," Ade menambahkan.
Untuk tahap awal, Mandiri Syariah siap menyalurkan pembiayaan kepada MUF sebesar Rp 500 miliar selain mendukung dalam penyediaan infrastruktur IT, jaringan distribusi yang luas di seluruh Indonesia dan likuiditas yang kuat untuk memastikan ekspansi pembiayaan lebih luas.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Jaringan MUF
Hingga Juni 2020, pembiayaan retail Mandiri Syariah dapat tumbuh dengan baik dengan kualitas tetap terjaga di level 1,1 persen karena fokus tumbuh pada target segmen dengan portofolio pembiayaan kendaraan posisi Juni 2020 sebesar 2,7 triliun sejak diluncurkan secara nasional pada awal 2018.
Direktur MUF Rita Mustika menyebut, adanya kolaborasi ini serta jaringan MUF yang luas semakin memudahkan pelanggan untuk memiliki kendaraan dengan prinsip Syariah.
"Saat ini MUF telah memiliki 109 kantor jaringan di seluruh Indonesia, termasuk kantor cabang Aceh yang telah memiliki izin Kantor Cabang Unit Syariah (KCUS) dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengikuti Qanun Aceh No. 11 tahun 2018 yang menerapkan prinsip syariah untuk seluruh transaksi keuangan. Disamping itu, MUF juga telah memiliki 22 jaringan Kantor Cabang Unit Syariah di seluruh Indonesia," jelasnya.
Advertisement
Benefit
Rita menambahkan dengan core competence yang dimiliki MUF maka akan memperkuat sinergi dengan BSM. MUF memiliki varian produk yang lengkap serta didukung oleh 6.978 jaringan dealer dan showroom rekanan yang tersebar di seluruh Indonesia. MUF saat ini juga telah mengelola aset sebesar 11.5 trilyun sampai akhir Agustus 2020
"Melalui kolaborasi Mandiri Syariah dan MUF ini, efisiensi bagi masing-masing perusahaan dapat berjalan lebih optimal baik dari aspek biaya, sumber daya, maupun proses pembiayaan. Selain itu, kualitas pembiayaan pun dapat lebih terjaga karena didukung oleh eligible customer dari masing-masing perusahaan,"
"Sementara bagi nasabah, manfaat yang langsung bisa dirasakan adalah semakin banyaknya pilihan produk yang kompetitif di pasar syariah. Tidak hanya itu, nasabah juga akan semakin mudah dalam melakukan pembayaran angsuran karena dapat dilakukan di payment channel kedua perusahaan," tutup Rita.