Bermodalkan Pompa Angin, Pria Ini Ubah Gaya Rambut Jadi Super Kece

Untuk merawat dan menata rambut biasanya orang pergi ke salon, tetapi tidak berlaku dengan orang ini.

oleh Liputan6dotcom diperbarui 18 Sep 2020, 08:00 WIB
(@nguyenducloc47/ tiktok.com)

Liputan6.com, Jakarta - Untuk melakukan perawatan rambut atau merubah penampilan rambut biasanya publik, khususnya para kaum hawa akan pergi ke salon. Namun, tampaknya hal tersebut tak berlaku bagi pria ini.

Seorang pria baru-baru ini tengah menjadi perbincangan viral setelah video yang menunjukkan dirinya menggunakan pompa untuk merubah penampilan rambutnya beredar di TikTok.

Video yang diunggah akun TikTok @nguyenducloc47, menunjukkan pria yang juga seorang montir tengah menata rambutnya dengan santai di bengkel tempatnya bekerja.

Namun, pria yang mengenakan baju biru itu bukan menggunakan alat khusus rambut, tapi dia memanfaatkan peralatan di bengkel untuk menata rambutnya. 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:


Cara Montir Menata Rambutnya

(@nguyenducloc47/ tiktok.com)

Biasanya pompa ban berwarna oranye digunakan untuk mengisi angin kendaraan, tapi di tangan pria itu bisa dialihfungsikan sebagai alat blow rambut. 

Eksperimen yang dilakukan sangat mudah. Montir itu hanya mengarahkan alat pompa ke bagian depan rambutnya. Langkah ini dilakukan supaya angin yang keluar tepat sasaran hingga ke bagian dalam rambut. 

Tidak hanya sekali, alat pompa tersebut digeser dari sisi satu ke sisi lainnya secara berulang kali untuk hasil maksimal. Dan tak ketinggalan, tangan kirinya memegang ponsel sebagai kacanya. 

Berkat angin yang dikeluarkan, terlihat tukang bengkel tersebut tampak puas. Beruntung, hasil yang ditampilkan tidak mengecewakan dan tak kalah kece seperti hairstylist. 

@nguyenducloc47

Bản góc đây nha mn

♬ nhạc nền - Nguyễn Đức Lộc

Respons Warganet

Video tersebut pun sontak menarik perhatian warganet. Mereka pun menanggapinya dengan berbagai respons. Bahkan, ada yang ingin merekrutnya sebagai hairstylist. 

"Hairstylist, i need to hire him right now," sahut akun @layarn.

"Sekarang mau nata rambut gak perlu ke salon, ke bengkel aja 2 ribu udah keren," tulis akun @quoratambink.

"Gatsby menangis melihat ini," balas akun @bucinnyatetetv.

"Kocak banget lo, gak punya sisir ya," ucap akun @mikhaayla964.

"Anak SMK tata rias menjerit melihat ini," kata akun @gabwils_.      

Hingga kini, video Tiktok tersebut telah mendapat hampir 200 ribu suka. 

Penulis:

Ignatia Ivani 

Universitas Multimedia Nusantara

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya