Liputan6.com, Jakarta - Tower 5 Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat sudah terisi sebanyak 91,84 persen dari total kapasitas 1.570 tempat tidur yang tersedia. Hal tersebut berdasarkan data dari Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19.
Wisma Atlet Tower 5 memang diperuntukkan bagi pasien dengan kondisi orang tanpa gejala (OTG) dan tidak punya tempat untuk melakukan isolasi mandiri. Sebanyak 1.442 pasien OTG telah menempati tower tersebut sejak Jumat (11/9/2020) pekan lalu.
Advertisement
Sementara itu, untuk RS Darurat Covid-19, yang lokasinya masih satu kawasan masih tersedia sebanyak 582 tempat tidur untuk pasien Covid-19. Adapun rinciannya yaitu 311 tempat tidur di Tower 6 dan 271 tempat tidur di Tower 7.
Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti menyatakan ada ribuan pasien positif Covid-19 yang tidak memiliki gejala atau asitomatik di Ibu Kota.
Dia menyatakan saat ini Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 tengah mempersiapkan sejumlah lokasi alternatif untuk isolasi mandiri selain RS Darurat Wisma Atlet, Jakarta Pusat.
"Kami mempunyai data harian kasus aktif sekitar 11.000, yang asitomatik sekitar 50 persen," kata Widyastuti di Jakarta, Selasa (15/9/2020).
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Siapkan Isolasi Mandiri
Dia menjelaskan, Pemprov DKI saat ini masih terus berkoordinasi dengan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 untuk persiapan isolasi mandiri. Saat ini dua tower di RS Darurat Wisma Atlet juga akan digunakan sebagai lokasi isolasi.
Advertisement