Liputan6.com, Jakarta - Sampah menggunung di Pintu Air Manggarai, Jakarta Selatan. UPK Badan Air Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta terus mengangkat sampah-sampah tersebut hingga pukul 11.00 WIB, Selasa (22/9/2020).
UPK Badan Air Dinas Lingkungan Hidup Jakarta mencatat, 1.570 meter kubik sampah sudah diangkat ke permukaan.
Advertisement
Kepala Satuan Pelaksana Wilayah Kerja Jakarta Pusat (Jakpus) UPK Badan Air DLH DKI Farry Andiko menerangkan, pengangkatan sampah sudah dimulai dari pukul 03.30 WIB.
"Hingga pukul 11.00 WIB ini sampah yang diangkat ke permukaan berjumlah 1.570 meter kubik," ujar Farry saat ditemui di Pintu Air Manggarai seperti dilansir Antara, Selasa.
Farry menyebutkan, pihaknya mengerahkan tiga unit alat berat terdiri atas dua eskavator medium dan satu eskavator Liebherr untuk mengangkat sampah-sampah dari permukaan Pintu Air Manggarai.
Untuk pengangkutan sampah dari Pintu Air Manggarai menuju pembuangan menggunakan 57 unit armada truk dan tronton dengan kapasitas 24 meter kubik (m3) untuk angkutan truk kecil.
"Untuk pengangkatan sampah ini kami melibatkan kekuatan penuh, personel sebanyak 200 orang, perbantuan dari Sudin Lingkungan Hidup Jakarta Selatan dan Jakarta Pusat serta Dinas Sumber Daya Air," ujar Ferry.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Sudah Biasa
Menurut Farry, tumpukan sampah seperti hari ini sudah jadi pemandangan biasa setiap terjadi kenaikan muka air Kali Ciliwung atau Katulampa. Saat itu, sampah-sampah kiriman dari arah hulu akan menumpuk di Pintu Air Manggarai.
Kondisi serupa juga pernah terjadi pada 10 Oktober 2019. Namun, total sampah kali ini jauh lebih banyak dari tahun itu.
Pada Oktober 2019, total sampah yang diangkat dari Pintu Air Manggarai hingga pukul 12.00 WIB sebanyak 1.492 meter kubik.
"Tahun ini sepertinya jumlah sampah lebih banyak, karena sampai pukul 11.00 WIB sudah melebihi angka tahun lalu," kata Farry.
Seribu lebih kubik sampah yang diangkut dari Pintu Air Manggarai sebesar 60 persen didominasi sampah organik, yakni batang pohon, bambu, daun dan pohon pisang. Sisanya sampah rumah tangga, seperti kasur dan plastik.
Hingga berita ini diturunkan, petugas UPK Badan Air Dinas Lingkungan Hidup DKI masih melakukan pengangkatan sampah. Diperkirakan sampah selesai terangkut seluruhnya hingga sore hari.
Advertisement