Update Corona COVID-19 Jawa Timur pada 23 September 2020

Pasien meninggal karena COVID-19 bertambah 20 orang di Jawa Timur. Total pasien meninggal karena COVID-19 menjadi 3.035 orang.

oleh Agustina Melani diperbarui 24 Sep 2020, 00:00 WIB
Konferensi pers perkembangan kasus virus corona baru yang memicu COVID-19 di Gedung Grahadi, Rabu (22/4/2020) (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Liputan6.com, Jakarta - Tambahan pasien positif COVID-19 di Jawa Timur masih signifikan. Ada tambahan pasien positif COVID-19 sebanyak 338 orang pada Rabu, 23 September 2020.

Dengan demikian, total kasus positif COVID-19 mencapai 41.755 orang. Tambahan harian terbanyak pasien positif COVID-19 di Surabaya mencapai 70 orang, Kabupaten Sidoarjo sebanyak 45 orang, dan Kabupaten Lumajang sebanyak 28 orang.

Sementara itu, pasien sembuh dari COVID-19 bertambah 453 orang di Jawa Timur. Total pasien sembuh dari COVID-19 mencapai 34.431 orang. Tambahan pasien sembuh dari COVID-19 terbanyak dari Surabaya mencapai 176 orang, Kabupaten Sidoarjo sebanyak 51 orang, dan Kota Malang sebanyak 41 orang.

Di sisi lain, pasien meninggal karena COVID-19 bertambah 20 orang di Jawa Timur. Total pasien meninggal karena COVID-19 menjadi 3.035 orang. Tambahan pasien meninggal karena COVID-19 di Surabaya sebanyak lima orang menjadi 1.036 orang dan Kabupaten Banyuwangi sebanyak tiga orang menjadi 64 orang.

Kasus suspek sebanyak 7.439 orang dan dirawat sebanyak 4.289 orang.

Berikut perkembangan Corona COVID-19 di Jawa Timur pada Rabu, 23 September 2020 dikutip dari instagram @jatimpemprov:

Terkonfirmasi: 41.755 orang

Sembuh: 34.431 orang

Meninggal: 3.035 orang

Dirawat: 4.289 orang

Suspect: 7.439 orang

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini


Sebaran Wilayah

Konferensi pers perkembangan kasus virus corona baru yang memicu COVID-19 di Gedung Grahadi, Selasa (21/4/2020) (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Kota Surabaya: 13.867 orang (sembuh 12.101 orang, meninggal 1.036 orang)

Kab. Sidoarjo: 6.052 orang (sembuh 4.978 orang, meninggal 413 orang)

Kab. Gresik: 3.127 orang (sembuh 2.674 orang, meninggal 191 orang)

Kota Malang: 1.751 orang (sembuh 1.313 orang, meninggal 167 orang)

Kab. Pasuruan: 1.373 orang (sembuh 1.128 orang, meninggal 153 orang)

Kab. Banyuwangi: 1.202 orang (sembuh 938 orang, meninggal 64 orang)

Kab. Malang: 881 orang (sembuh 774 orang, meninggal 57 orang)

Kab. Mojokerto: 813 orang (sembuh 654 orang, meninggal 27 orang)

Kab. Jombang: 838 orang (sembuh 603 orang, meninggal 76 orang)

Kab. Jember: 771 orang (sembuh 640 orang, meninggal 53 orang)

Kab. Probolinggo: 921 orang (sembuh 578 orang, meninggal 42 orang)

Kab. Kediri: 680 orang (sembuh 573 orang, meninggal 43 orang)

Kota Pasuruan: 611 orang (sembuh 471 orang, meninggal 72 orang)

Kab. Lamongan: 615 orang (sembuh 391 orang, meninggal 60 orang)

Kab. Bondowoso: 549 orang (sembuh 499 orang, meninggal 10 orang)

Kab. Blitar: 545 orang (sembuh 446 orang, meninggal 42 orang)

Kab. Bangkalan: 496 orang (sembuh 369 orang, meninggal 63 orang)

Kab Tuban: 496 orang (sembuh 361 orang, meninggal 60 orang)

Kota Mojokerto: 464 orang (sembuh 376 orang, meninggal 33 orang)

Kab. Situbondo: 481 orang (sembuh 407 orang, meninggal 38 orang)

Kab. Bojonegoro: 416 orang (sembuh 331 orang, meninggal 45 orang)

Kota Probolinggo: 445 orang (sembuh 347 orang, meninggal 30 orang)

Kab. Nganjuk: 445 orang (sembuh 301 orang, meninggal 51 orang)

Kota Batu: 409 orang (sembuh 287 orang, meninggal 33 orang)

Kab. Tulungagung: 367 orang (sembuh 323 orang, meninggal 3 orang)


Sebaran Wilayah Lainnya

Konferensi pers perkembangan kasus virus corona baru yang memicu COVID-19 di Gedung Grahadi, Sabtu (1/5/2020) (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Kab. Sumenep: 353 orang (sembuh 299 orang, meninggal 31 orang)

Kab. Lumajang: 419 orang (sembuh 217 orang, meninggal 30 orang)

Kab. Ponorogo: 391 orang (sembuh 294 orang, meninggal 13 orang)

Kab. Pamekasan: 323 orang (sembuh 274 orang, meninggal 31 orang)

Kab. Magetan: 340 orang (sembuh 252 orang, meninggal 18 orang)

Kab. Sampang: 251 orang (sembuh 218 orang, meninggal 14 orang)

Kab. Trenggalek: 234 orang (sembuh 216 orang, meninggal 7 orang)

Kota Kediri: 183 orang (sembuh 139 orang, meninggal 10 orang)

Kota Blitar: 164 orang (sembuh 146 orang, meninggal 8 orang)

Kab. Ngawi: 137 orang (sembuh 91 orang, meninggal 5 orang)

Kota Madiun: 121 orang (sembuh 92 orang, 5 orang)

Kab. Pacitan: 103 orang (sembuh 94 orang, meninggal 3 orang)

Kab. Madiun: 103 orang (sembuh 82 orang, meninggal 7 orang)

Anak Buah Kapal: 19 orang, sembuh 19 orang (kasus konfirmasi yang diindentifikasi di salah satu kapal angkutan barang yang saat ini berada di perairan Provinsi Jawa Timur)

RS Lapangan Indrapura: sembuh 134 orang

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya