Liputan6.com, Jakarta “Alhamdulillah, ini buat Eneng?” tanya Dewi Perssik ke Angga Wijaya, setelah menghitung uang di dalam amplop cokelat. Uang itu hasil kerja Angga Wijaya sebagai YouTuber.
Seperti diketahui, suami Dewi Perssik mendirikan kanal YouTube Angga Wijaya, yang kebanyakan diisi konten mukbang alias makan menghadap kamera sambil menyampaikan ulasan.
Baca Juga
Advertisement
Angga Wijaya berjanji memberikan penghasilan pertama seluruhnya kepada Dewi Perssik. Itu terekam dalam video “Gaji Pertama untuk Istri Tercinta” di kanal YouTube Angga Wijaya, Kamis (24/9/2020).
Karena Aa Sudah Berniat
“Gaji pertama Aa buat Eneng karena apa? Karena Aa sudah berniat, pada saat bikin video, dan didukung Aa friends, katanya tidak akan skip iklan dibantu di-subscribe biar nanti dapat adsense,” ujar Angga Wijaya.
Dewi Perssik merespons, “Ya kalau enggak menafkahi dicerailah. Ya makanya, kan ini biar Aa masuk surga.”
Dalam kesempatan itu, Angga Wijaya berterima kasih kepada warganet.
Advertisement
Dari Arah Tak Terduga
Menurutnya, warganet membantu dengan melanggani kanal YouTube-nya dan memberi komentar positif. Dewi Perssik mengingatkan Angga Wijaya, saat suami berjuang menafkahi istri, rezeki akan datang dari arah tak terduga.
Usai menerima gaji pertama dari suami, Dewi Perssik teringat mertua. Pelantun “Diam-Diam” dan “Hikayat Cinta” menghitung ulang gajinya yang 3,5 juta rupiah itu lalu menyisihkan sejuta rupiah.
Satu Juta Buat Mertua
“Satu juta. Ini satu juta kasih Mama. Ini Aa 500 (ribu rupiah) kita makan-makan. Jangan dimakan sendiri ini buat Umi lo,” bintang film Lihat Boleh Pegang Jangan dan Setan Budeg mengingatkan.
Dewi Perssik tampak bahagia akhirnya mendapat gaji pertama dari suami setelah empat tahun berumah tangga. Bintang sinetron Mimpi Manis dan Centini tak masalah dapat gaji pertama hanya 3,5 juta rupiah.
Advertisement
Yang Penting Aa Ikhlas
“Senang, Eneng mah enggak butuh berapa banyaknya yang penting Aa ikhlas. Aa benar-benar tahu bahwa dalam berumah tangga itu fungsi sebagai suami itu apa. Makasih ya sayang,” katanya.
Kali pertama tahu pemberian suami ternyata uang tunai, Dewi Perssik menutupi mukanya dengan amplop cokelat. “Eneng doain sukses, ya mudah-mudahan Aa banyak rezekinya, jadi suami yang baik,” cetusnya.