Liputan6.com, Manado - Berbagai pihak di Sulut terus melakukan sejumlah upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19. Kali ini dilakukan Polda Sulut bersama jajaran Polres dan Polresta melalui pencanangan Gerakan Sulut Sejuta Masker.
Gerakan Sulut Sejuta Masker dengan hashtag "Mari jo Pake Masker" yang digagas Kapolda Sulut Irjen Pol RZ Panca Putra ini dipusatkan di Polda Sulut dan diikuti secara virtual oleh seluruh jajaran, Selasa (29/9/2020).
Baca Juga
Advertisement
Gerakan Sulut Sejuta Masker ini dilaunching oleh Pjs Gubernur Sulut Agus Fatoni didampingi Forkopimda Sulut di antaranya Kapolda Sulut dan Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Santos Gunawan Matondang.
Fatoni mengatakan, dengan gerakan ini pemanfaatan masker bisa lebih masif lagi dan seluruh masyarakat lebih disiplin dalam penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Yaitu dengan melakukan 4M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan.
"Mari kita semua saling mengingatkan agar disiplin dalam penerapan protokol kesehatan," ujarnya.
Kapolda dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dalam upaya melakukan pencegahan Covid-19 di Provinsi Sulut. Berbagai upaya pencegahan telah dilakukan bersama dengan Gugus Tugas dan Forkopimda, antara lain sosialisasi arti pentingnya 4M.
"Selain sosialisasi, Polri dan TNI juga mendukung Satpol PP melaksanakan Operasi Yustisi penegakan disiplin protokol kesehatan," ujar Kapolda.
Upaya lain yang dilaksanakan adalah penyemprotan massal disinfektan, yang hari ini juga katanya dilaksanakan serentak oleh Polri, TNI dan Damkar.
"Tujuan Gerakan Sulut Sejuta Masker ini adalah bagaimana kita seluruh elemen mengingatkan masyarakat untuk tetap menjadikan masker sebagai gaya hidup baru, di tengah pandemi Covid-19," ujar Irjen Pol Panca Putra.
Kegiatan Gerakan Sejuta Masker ini juga untuk mengingatkan seluruh kontestan Pilkada agar sama-sama menaati protokol kesehatan dalam setiap tahapan Pilkada Serentak 2020.
Gerakan Sulut Sejuta Masker ini dilakukan dengan pembagian masker di kurang lebih 1.500 titik di seluruh Sulut, mulai dari tingkat desa, dengan total masker yang dibagikan sebanyak 1.150.000 pieces masker. Khusus Satker Polda Sulut melaksanakan pembagian masker gratis kepada warga di 27 titik yang tersebar di Kota Manado dan sekitarnya.
Sebelum pelaksanaan pembagian masker secara serentak dan masif di seluruh wilayah Sulut, Forkopimda yang hadir menyerahkan masker secara simbolis kepada perwakilan elemen masyarakat yang ada, penyerahan bantuan masker oleh Ketua Bhayangkari Sulut Ny Rita Panca Putra kepada rumah sakit dan puskesmas.