Liputan6.com, Liverpool - Manajer Arsenal, Mikel Arteta mengaku bangga timnya bisa mengalahkan Liverpool lewat adu penalti pada partai Piala Liga, Jumat (2/10/2020) dinihari WIB. Ia bangga lantaran kemenangan itu terjadi di markas Liverpool, stadion Anfield.
"Datang ke stadion dan mengalahkan mereka membuat saya merasa bangga. Saya bangga dengan para pemain, penampilan mereka baik secara individu maupun kolektif," katanya seperti dilansir situs resmi Arsenal.
Advertisement
Arsenal dan Liverpool sama-sama tidak memainkan mayoritas pemain utamanya di laga ini. Maklum saja, Piala Liga kerap dianggap bukan prioritas dibandingkan kompetisi level Eropa atau Liga Inggris.
Setelah babak pertama berakhir 0-0, gawang Arsenal lebih sering diserang Liverpool. Pasukan Jurgen Klopp paling tidak memeroleh peluang emas lewat Diogo Jota dan Takumi Minamino.
Namun performa kiper Arsenal, Bernd Leno di laga ini patut diacungi jempol. Leno membuat beberapa penyelamatan penting termasuk menepis tendangan Divock Origi dan Harry Williams di babak adu penalti.
Arsenal akhirnya melenggang ke fase berikutnya setelah Joe Willock sukses mengeksekusi bola. Meriam London menang dengan kedudukan 5-4.
Saksikan Video Arsenal di Bawah Ini
Tim Terbaik
Kendati bangga, Arteta mengakui Arsenal belum satu level dengan Liverpool saat ini. Ia pun menegaskan sedang berusaha memangkas jarak tersebut.
"Saya masih percaya ada gap besar antara kami dengan mereka saat ini. Tetapi kami sedang mencoba mengurangi jarak itu dan berkompetisi melawan mereka," kata Arteta.
Advertisement
Hasil Piala Liga
Liverpool 0-0 Arsenal (Arsenal menang adu penalti 5-4)
Brentford 3-0 Fulham
Aston Villa 0-1 Stoke City