7 Gaya Ranty Maria di Pemotretan Terbarunya, Tampil Glowing Bak Boneka

Tak menggunakan riasan berlebih, Ranty Maria terlihat memukau.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 04 Okt 2020, 16:00 WIB
Ranty Maria (Sumber: Instagram/fdphotography90)

Liputan6.com, Jakarta Ranty Maria Aprily Lee Kariso atau yang lebih dikenal dengan nama Ranty Maria ini telah berkarier di dunia akting sejak anak-anak. Namanya mulai menjadi sorotan publik setelah bermain dalam sinetron Heart Series sebagai Luna.

Meski telah bermain sinetron sejak 2005 akan tetapi Ranty Maria sempat vakum diusia remaja. Wanita kelahiran 26 April 1999 ini kembali menjadi sorotan publik setelah terlibat dalam sinetron 7 Manusia Harimau.

Hingga saat ini, karier Ranty Maria di dunia akting pun semakin bersinar. Bahkan, pada 2020, wanita 21 tahun ini terlibat dalam 3 judul sinetron serta 1 film layar lebar dan 1 animasi.

Tak hanya menjalani karier sebagai seorang aktris saja, Ranty Maria juga cukup aktif melakukan berbagai pemotretan. Bahkan, di pemotretan terbarunya dengan fotografer FD Photography, penampilan Ranty Maria berhasil mencuri perhatian publik.

Dirangkum Liputan6.com dari akun Instagram @fdphotography90, berikut ini beberapa potret terbaru Ranty Maria yang menjadi sorotan netizen, Minggu (4/10/2020).


1. Penampilan Ranty Maria dalam pemotretan terbarunya ini sukses mencuri perhatian netizen.

Ranty Maria (Sumber: Instagram/fdphotography90)

2. Tak sedikit netizen yang menganggap penampilan Ranty Maria bak boneka.

Ranty Maria (Sumber: Instagram/fdphotography90)

3. Tak menggunakan riasan berlebih, wanita 21 tahun ini terlihat memukau.

Ranty Maria (Sumber: Instagram/fdphotography90)

4. Ia juga turut mengunggah beberapa hasil pemotretan di akun Instagram pribadinya.

Ranty Maria (Sumber: Instagram/fdphotography90)

5. Detail makeup pada bagian mata juga semakin membuat Ranty Maria terlihat menawan.

Ranty Maria (Sumber: Instagram/fdphotography90)

6. Beberapa netizen yang memuji penampilan Ranty Maria yang terlihat bak boneka.

Ranty Maria (Sumber: Instagram/fdphotography90)

7. Pemotretan pemain 4 Mantan ini pun mendapat pujian dari beberapa rekan artis.

Ranty Maria (Sumber: Instagram/fdphotography90)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya