Liputan6.com, Jakarta - Nasi goreng adalah satu dari sekian banyak comford food bagi orang Indonesia. Rasa familiar dengan tambahan topping sesuai selera membuat makanan satu ini jadi andalan tak sedikit orang di banyak kesempatan.
Namun, apakah Anda salah satu yang tengah mengurangi konsumsi nasi putih di keseharian? Kalau iya, resep nasi goreng tanpa nasi ini bisa jadi alternatif makanan yang disantap sebagai pengganti.
Ketimbang nasi putih pada umumnya, resep ini menggunakan kembang kol sebagai bahan utama. Langsung simak bahan dan langkah pembuatan resep nasi goreng tanpa nasi kreasi Bunda RAZS seperti dilansir dari Cookpad Indonesia, Selasa, 6 Oktober 2020.
Baca Juga
Advertisement
Bahan-bahan:
1 bonggol kembang kol ukuran sedang, cuci dan parut halus
5 buah bakso sapi, potong-potong
4 siung bawang putih, potong halus
1 buah wortel, iris panjang tipis
1 batang daun bawang, potong sesuai selera
1 butir telur ayam
5 buah cabai rawit merah, potong halus
Secukupnya garam, penyedap rasa, dan merica
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Langkah Pembuatan
Langkah 1
Panaskan wajan dan beri minyak sedikit saja. Lalu, tumis kembang kol sebentar hanya untuk mengurangi kadar air. Sisihkan.
Langkah 2
Panaskan wajan kembali dan beri sedikit minyak. Buat orak arik telur.
Langkah 3
Masukkan wortel dan bakso. Tumis sampai layu.
Langkah 4
Tambahkan bawang putih dan cabai rawit merah yang sudah dihaluskan. Aduk rata sampai matang.
Langkah 5
Masukkan kembang kol. Aduk rata. Tambahkan garam, merica, dan penyedap rasa. Terakhir, masukkan irisan daun bawang. Aduk rata. Tes rasa. Angkat dan sajikan selagi hangat.
Advertisement