Liputan6.com, Jakarta - Nia Ramadhani, mengisi waktu senggangnya dengan hiking bersama Fero Walandouw. Ini merupakan pertama kalinya bagi Nia dan teman-teman.
Usai hiking, Nia Ramadhani menikmati pemandangan bersama dua asistennya dan Fero. Di sela-selanya, Fero pun banyak bertanya kepada Nia.
Baca Juga
Advertisement
Salah satunya mengenai kabar bahwa keluarga Nia Ramadhani belum membayar gaji karyawan yang bekerja di JungleLand. Lantas seperti apa Nia memberikan penjelasan?
Kondisi
Melalui acara Nyonya Bos yang tayang pada 5 Oktober 2020, Nia Ramadhani menjelaskan bahwa tak hanya karyawan JungleLand saja yang mengalami hal tersebut. Lantaran dipicu dengan kondisi pandemi Covid-19.
"Sebenarnya semua lagi kayak gitu ya," terang ibu tiga anak ini.
Advertisement
Tidak Ikut Bisnis Keluarga
Nia Ramadhani mengaku tak menanggapi keinginan karyawan tersebut, karena ia tidak berada di dalamnya.
"Kalau mau nanggapin tentang hal itu, ini kan perusahaan publik. Lagi pula enggak ada hubungannya ama gue, soalnya gue enggak ikutan dalam bisnis keluarga," paparnya.
Tanyakan Langsung
Nia Ramadhani juga memberikan pendapatnya agar karyawan bisa mendapat penjelasan dari pihak perusahaan.
"Tapi kalaupun gue juga ikutan, kayaknya lebih baik tanya ke manajemennya daripada ngomong gue," jelas istri Ardi Bakrie.
Advertisement
Tak Telat
Fero pun penasaran tentang gaji karyawan di rumah, apakah Nia membayarnya telat juga?
"Kalau mbak-mbak di rumah ada yang telat enggak sih?" tanya Fero.
"Alhamdulillah enggak," jawab Nia.
"Sorry enggak ada. Semua aman, meski yang mau naik gaji bulan ini tiga biji pun," timpal There, sang asisten.